Tes Kepribadian: Ketahui Kepribadian Anda dari Kepalan Tangan, Salah Satunya Percaya Diri

19 Januari 2022, 14:46 WIB
Melalui tes kepribadian berikut ini, pilihlah salah satu kepalan tangan yang biasa dilakukan, dan ungkap karakter dirimu yang sesungguhnya. /Better If You Know.

PR DEPOK – Jika Anda penasaran dengan kepribadian seseorang atau bahkan diri sendiri, tentunya Anda bisa mencari tahunya melalui tes kepribadian.

Tidak hanya melalui sebuah gambar, kepribadian seseorang juga ternyata dapat diketahui melalui kepalan tangan dengan mengerjakan tes kepribadian berikut ini.

Kepalan tangan setiap orang tentu berbeda-beda, kepalan tangan inilah yang nantinya akan mengungkapkan kepribadian seperti apa Anda dari tes kepribadian ini.

Baca Juga: Anya Geraldine Sebut Ingin ‘Nyusul’ Jejak Vidi Aldiano Menikah, Suami Sheila Dara: Jangan Sama Suami Orang

Cara yang bisa dilakukan, cukup kepalkan tangan Anda dan lihat gambar mana yang sesuai dengan kepalan tangan Anda.

Sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari Better If You Know pada Rabu, 19 Januari 2022, berikut penjelasan dari kepalan tangan Anda.

1. Kepalan tangan pertama

Jika kepalan tangan Anda seperti gambar pertama, maka hal itu menunjukkan bahwa Anda memiliki kepribadian yang sensitif dan memiliki imajinasi yang kuat.

Baca Juga: Gaga Muhammad Divonis 4,5 Tahun Penjara, Kakak Laura Anna: Puas dengan Keputusan Hakim

Anda senang membantu orang lain, antusias, suka berpetualang, dan menyenangkan. Selain itu terkadang Anda juga orang yang ingin ikut berpartisipasi dalam satu kelompok agar diakui.

Apa yang Anda inginkan adalah apa yang orang lain tulis. Berkaitan dengan cinta, Anda merupakan orang yang sangat sulit untuk mengungkapkan perasaan.

2. Kepalan tangan kedua

Jika kepalan tangan Anda seperti gambar kedua, maka ini menunjukan bahwa Anda memiliki kepribadian sangat berbakat, kreatif, dan juga memiliki pesona khusus yang membuat Anda memiliki banyak teman.

Baca Juga: Disinggung Soal Statement Haruna Soemitro, Iwan Bule Tegaskan: Kita Butuh Proses

Anda murah hati, cerdas, serta percaya diri. Selain itu Anda juga pekerja keras, keras kepala dan memiliki cita-cita yang hebat.

Namun terkadang Anda juga memiliki hati yang rapuh, sehingga membuat Anda tidak dekat dengan orang lain. Anda juga sangat takut dengan kegagalan dan membutuhkan dorongan dari orang lain.

3. Kepalan tangan ketiga

Jika kepalan tangan Anda seperti gambar ketiga, maka ini menunjukan bahwa Anda memiliki kepribadian yang kreatif, gesit, emosional, dan tahu bagaimana menghargai seni keindahan dalam hidup.

Baca Juga: Baim Wong Buka Rumah Makan Gratis, Menu Makanan yang Disediakan Suami Paula Verhoeven Jadi Sorotan

Terkadang, Anda juga menjadi orang yang sensitif dan sangat pandai memanipulasi orang lain.

Anda juga orang yang sering mengorbankan diri terlebih dahulu sebelum membuat orang menderita.***

Editor: Gracia Tanu Wijaya

Sumber: Better If You Know

Tags

Terkini

Terpopuler