Cara Daftar Kartu Prakerja 2022 Lewat HP untuk Dapat Total Bantuan Rp3,55 Juta

22 Januari 2022, 16:43 WIB
Dapat disimak cara daftar Kartu Prakerja 2022 lewat HP secara online melalui link prakerja.go.id. /ANTARA/Aditya Pradana Putra

PR DEPOK – Pendaftaran program Kartu Prakerja 2022 akan segera dibuka pada akhir Januari atau awal Februari 2022.

Pendaftaran Kartu Prakerja 2022 akan dibuka sama seperti tahun sebelumnya dengan skema seleksi gelombang.

Pada akhir Januari atau awal Februari 2022, pendaftaran Kartu Prakerja akan dibuka mulai dengan seleksi gelombang 23.

Masyarakat yang ingin daftar Kartu Prakerja 2022 dapat dilakukan melalui situs resmi Kartu Prakerja, yakni prakerja.go.id.

Baca Juga: Info Kartu Prakerja Gelombang 23: Perhatikan 4 Hal Berikut untuk Lolos Seleksi Pendaftaran

Untuk daftar Kartu Prakerja 2022 dapat dilakukan lewat browser di HP dengan mengakses situs resmi Kartu Prakerja tersebut.

Saat ini masyarakat sudah dapat membuat akun Kartu Prakerja untuk mengikuti seleksi pendaftaran Kartu Prakerja 2022.

Pembuatan akun Kartu Prakerja 2022 dilakukan melalui situs resmi Kartu Prakerja.

Baca Juga: KUR Alumni Kartu Prakerja Rp10 Juta Kembali Digulirkan Pemerintah pada 2022

Apabila telah memiliki akun Kartu Prakerja 2022, masyarakat dapat mengakses dashboard Kartu Prakerja untuk mengiktui seleksi Kartu Prakerja gelombang 23.

Nantinya akan muncul di dashboard Kartu Prakerja fitur untuk gabung mengikuti seleksi Kartu Prakerja gelombang 23 saat pendaftaran sudah dibuka.

Kartu Prakerja 2022 dibuka dengan kuota terbatas untuk setiap seleksi gelombangnya.

Jika masyarakat tidak lolos menjadi peserta pada seleksi Kartu Prakerja gelombang 23, maka bisa mengikuti seleksi gelombang selanjutnya.

Peserta yang lolos Kartu Prakerja 2022 nantinya akan mendapatkan total manfaat mencapai Rp3,55 juta.

Baca Juga: Info Kartu Prakerja Gelombang 23: Hanya 8 Kriteria ini yang Dapat Lolos Seleksi Pendaftaran

Total manfaat tersebut terdiri dari saldo pelatihan Rp1 juta, insentif Kartu Prakerja Rp2,4 juta, serta insentif survei Rp150.000.

Seperti yang telah disebutkan, masyarakat dapat daftar Kartu Prakerja 2022 lewat HP dengan mengakses situs prakerja.go.id.

Untuk cara daftar Kartu Prakerja 2022 lewat HP dapat disimak selengkapnya berikut ini.

Baca Juga: Syarat Daftar Kartu Prakerja 2022 untuk Lolos Seleksi Pendaftaran Gelombang 23

Cara Daftar Kartu Prakerja 2022 Lewat HP

1. Akses situs prakerja.go.id melalui browser di HP.

2. Klik “Daftar Sekarang” yang terdapat di kanan atas halaman situs.

3. Daftarkan alamat email Anda dan password yang akan digunakan untuk akun Kartu Prakerja.

4. Centang kotak persetujuan “Syarat dan Ketentuan dan Kebijakan Privasi”.

5. Kemudian, klik “Daftar”.

Baca Juga: Cara Daftar Bansos 2022 Online untuk Dapat Bantuan PKH atau BPNT Kartu Sembako

6. Buka email Anda. Lalu, buka email verifikasi dari Kartu Prakerja.

7. Lakukan verifiaksi email. Kemudian masuk ke akun Kartu Prakerja Anda.

8. Selanjutnya, lakukan verifikasi KTP, update data diri, dan verifikasi nomor HP Anda.

Baca Juga: Cara Cek Bansos 2022 Kemensos secara Online di Situs cekbansos.kemensos.go.id

9. Siapkan foto KTP ukuran maksimal 2 MB dengan format JPG/PNG untuk update data diri.

10. Isi pertanyaan pendaftar sesuai dengan kondisi Anda.

11. Ikuti Tes Motivasi dan Kemampuan Dasar.

Pastikan menjawab tes dengan baik, karena jawaban tes akan dijadikan salah satu acuan seleksi Kartu Prakerja 2022.

12. Setelah itu, klik tombol “Gabung” gelombang ketika pendaftaran seleksi Kartu Prakerja 2022 telah dibuka nanti.

Baca Juga: 5 Tips Lolos Seleksi Kartu Prakerja Gelombang 23 yang Dibuka Awal 2022

Selanjutnya Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja akan melakukan seleksi untuk menentukan calon peserta berhak lolos atau tidak.

Jika mengacu pada tahun sebelumnya, seleksi Kartu Prakerja akan berlansung 3-5 hari setelah pendaftaran gelombang Kartu Prakerja ditutup.

Untuk jadwal resmi pendaftaran Kartu Prakerja 2022, masyarakat dapat memantau akun media sosial resmi Kartu Prakerja di Facebook atau Instagram.***

Editor: Bintang Pamungkas

Sumber: prakerja.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler