Cara Cek Data Penerima BPNT Bulan Oktober 2022 Online di Situs cekbansos.kemensos.go.id

10 Oktober 2022, 06:22 WIB
Ilustrasi. Berikut ini cara cek data penerima BPNT bulan Oktober 2022 online di situs cekbansos.kemensos.go.id. /Pixabay/iqbalnuril.

PR DEPOK - Kementerian Sosial saat ini sedang melakukan penyaluran bansos BPNT bulan Oktober 2022 pada keluarga penerima manfaat yang berhak.

Bagi masyarakat belum mendapatkan BPNT bulan Oktober 2022, dapat melakukan cek data penerima melalui situs cekbansos.kemensos.go.id.

Diketahui nilai bansos BPNT yang diberikan pada bulan Oktober 2022 ini sebesar Rp200.000 untuk masing-masing KPM, apabila terdaftar sebagai penerima.

Baca Juga: Lirik Lagu Give Me Your TMI - Stray Kids: What's Your Name? Tell Me!

Untuk cara cek data penerima BPNT bulan Oktober 2022, dapat dilakukan secara online melalui situs cekbansos.kemensos.go.id yang akan dipaparkan di akhir artikel ini.

Perlu diketahui, BPNT adalah bantuan pangan non tunai yang cair berupa uang dengan nominal Rp200.000 per bulan untuk membeli kebutuhan sembako.

Penerima bansos BPNT itu sendiri merupakan masyarakat tergolong miskin dan rentan miskin, serta terdata dalam DTKS sebagai penerima bansos Kemensos.

Baca Juga: Masukkan NIK KTP ke Sini untuk Dapatkan PKH Tahap 4, Ada Uang Tunai hingga Rp750.000 Bulan Ini

Sementara kriteria masyarakat yang layak mendapatkan manfaat dari bansos BPNT ini, ialah sebagai berikut:

- Warga miskin atau rentan miskin.

- Bukan merupakan anggota Aparatur Sipil Negara (ASN), TNI, Polri.

- Tergolong warga terdampak Covid-19.

Baca Juga: Mitos atau Fakta: Benarkah Minum Secangkir Kopi sebelum Tidur Siang Membuat Berenergi? Ini Penjelasannya

- Memiliki Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).

- Masuk dalam daftar masyarakat dengan kesejahteraan rendah di DTKS Kemensos.

- Masuk dan terdaftar di cekbansos.kemensos.go.id dalam daftar Penerima Manfaat (PM) bansos sembako BPNT.

Baca Juga: Kalah 1-5 dari Malaysia, Indonesia Sulit Lolos ke Piala Asia U-17 2023

Jika masyarakat telah memenuhi syarat di atas namun belum menerima bansos BPNT periode pencairan bulan OKtober 2022, maka segera lakukan cek penerima.

Berikut cara cek penerima BPNT bulan Oktober 2022 secara online di situs cekbansos.kemensos.go.id.

- Kunjungi situs cekbansos.kemensos.go.id secara online lewat HP atau PC

- Pilih provinsi, kabupaten/kota, kecamatan dan desa sesuai alamat pada KTP

Baca Juga: Viral Tanya Farel Prayoga Soal Ngaji, Gus Miftah Berikan Klarifikasi

- Masukkan nama lengkap penerima manfaat sesuai KTP

- Masukkan delapan huruf kode yang tertera dalam kotak kode

- Jika kode sulit atau salah memasukkan kode, KPM dapat meminta kode verifikasi baru

- Klik tombol CARI DATA

Baca Juga: Kutipan Inspiratif Sambut Hari Kesehatan Mental Sedunia 10 Oktober 2022

Jika tahap cek cari data selesai dilakukan, akan muncul hasil pencarian meliputi, identitas penerima bantuan, jenis bantuan sosial yang diterima, periode penerimaan bantuan, hingga status bantuan sudah disalurkan atau belum.

Apabila nama Anda terdaftar sebagai penerima BPNT, maka situs Kemensos tersebut akan menampilkan keterangan terkait status kepesertaan Anda, apakah masuk penerima BPNT bulan Oktober 2022 atau tidak.

Demikian cara cek data penerima BPNT bulan Oktober 2022 online di situs cekbansos.kemensos.go.id.***

Editor: Gracia Tanu Wijaya

Sumber: cekbansos.kemensos.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler