Cara Daftar Akun di Aplikasi Cek Bansos untuk Dapat Bansos yang Cair hingga Akhir Tahun 2022

1 Desember 2022, 10:06 WIB
Cara Daftar Bansos DTKS Kemensos 2022 Online dan Cek Bansos BPNT atau PKH di Aplikasi Cek Bansos /Dok. Kemensos

PR DEPOK - Sampai saat ini banyak masyarakat yang masih menunggu bantuan sosial (bansos) dari Kemensos.

Kabarnya beberapa bansos seperti BPNT, PKH, dan BLT BBM masih akan disalurkan hingga akhir Desember atau akhir tahun 2022.

Ada beberapa kriteria yang harus Anda miliki ketika ingin mendapat bansos yang disalurkan oleh Kemensos ini.

Baca Juga: Tutorial Cara Buat Spotify Wrapped 2022 yang Lagi Viral Lewat HP dan Laptop

Saat ini Anda dapat melakukan pengecekan bansos berupa BPNT, PKH atau BLT BBM melalui Aplikasi Cek Bansos dari Kemensos.

Dilansir PikiranRakyat-Depok.com dari Kemensos, berikut cara daftar akun di Aplikasi Cek Bansos untuk mendapatkan bansos yang cair hingga akhir tahun 2022.

1. Siapkan 2 berkas, yaitu Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu Keluarga (KK).

2. Unduh aplikasi Cek Bansos pada Playstore atau Appstore di Smartphone Anda. Apabila sudah memiliki akun, silahkan klik menu login.

Baca Juga: BBM Naik Mulai Hari Ini, Cek Daftar Harga Bahan Bakar Minyak di Seluruh Indonesia

3. Bagi yang belum memiliki akun daftarkan terlebih dahulu dengan klik 'Buat Akun Baru'.

4. Selanjutnya isi identitas diri Anda dengan benar dan lengkap.

5. Kemudian isi nama lengkap, nomor Kartu Keluarga (KK) dan NIK Kartu Tanda Penduduk (KTP).

6. Isi alamat Anda dengan lengkap sesuai KTP (desa/kelurahan, kabupaten/kota dan kecamatan).

Baca Juga: BTS, Super Junior, dan NCT 127 Siap Rilis Film Dokumenter K-Pop pada 2023

7. Anda akan diminta untuk mengunggah foto KTP dan foto selfie dengan KTP.

8. Lalu pilih 'Buat Akun Baru'.

Setelah menyelesaikan pendaftaran akun, Anda akan mendapat pemberitahuan aktivasi akun oleh Kemensos melalui akun email yang sudah Anda daftarkan sebelumnya.

Cek email Anda secara bertahap untuk melihat notifikasi penerimaan kelayakan akun oleh Kemensos.

Baca Juga: Daftar Nama Penerima Bansos PKH Tahap 4 Ada di Link Ini, Cek Sekarang Online via HP agar Dapat BLT

Jika akun Anda lolos kelayakan, maka Anda akan mendapat pemberitahuan untuk registrasi Akun melalui email dan silahkan login untuk pengecekan status bansos.

Aplikasi ini akan memudahkan pengguna untuk melihat kepesertaan bantuan sosial seperti BNPT, BST, dan PKH.

Pengguna tinggal mendaftarkan diri secara online sesuai daerah administrasi. Aplikasi ini bisa dipakai untuk mengusulkan tetangga atau orang lain yang dianggap layak mendapatkan bantuan sosial.***

Editor: Nur Annisa

Tags

Terkini

Terpopuler