Mau Tahu Jadwal Pencairan PKH 2023? Ini Jawabannya dan Lakukan Cek Bansos Tahap 1 secara Online Sekarang

3 Februari 2023, 15:42 WIB
Ilustrasi - Simak info jadwal pencairan PKH tahap 1 Februari 2023 beserta cara cek penerimanya online. /Unsplash/Mufid Majnun/

PR DEPOK – Mau tahu tentang jadwal pencairan PKH 2023 dilakukan? Mari simak jawabannya di artikel ini.

Pelajari pula cara cek bansos Tahap 1 secara online menggunakan link cekbansos.kemensos.go.id.

Kementerian Sosial (Kemensos) sebelumnya telah menetapkan jadwal pencairan bansos PKH yang akan dilakukan dalam empat tahap atau setiap tiga bulan sekali.

Baca Juga: Mana yang Lebih Baik untuk Kucing, Makanan Basah atau Kering? Simak Penjelasannya

Untuk penyaluran PKH 2023 Tahap 1, Kemensos akan melaksanakannya pada bulan Januari, Februari atau Maret untuk keluarga miskin dengan kategori tertentu.

Bagi masyarakat yang penasaran bisa cek bansos PKH 2023 Tahap 1 secara online dengan membuka link cekbansos.kemensos.go.id.

Hal ini karena Kementerian Sosial menyalurkan bansos hanya kepada keluarga miskin yang terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Baca Juga: Perang Rusia-Ukraina: Putin Sebut Kesiapannya Melangkah Sampai Akhir

Kemensos sendiri masih belum mengumumkan pencairan PKH Tahap 1 hingga akhir Januari, sehingga kemungkinan besar akan dilakukan pada Februari ini.

PKH Tahap 1 akan disalurkan kepada keluarga miskin kategori ibu hamil atau nifas, anak usia 0 sampai 6 tahun.

Bansos tersebut juga disalurkan kepada anak sekolah, penyandang disabilitas berat dan lansia yang berusia di atas 60 tahun.

Baca Juga: Prediksi dan Link Live Streaming Persija Jakarta vs RANS FC di BRI Liga 1: Head-to-Head, Statistik dan Line Up

Masyarakat dapat melakukan konfirmasi terdaftar di DTKS, dengan cara melakukan cek bansos PKH 2023 Tahap 1 secara online.

Cara cek bansos tersebut bisa dilakukan seperti dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari Kemensos berikut ini.

1. Akses link cekbansos.kemensos.go.id lewat browser yang ada HP atau laptop.

Baca Juga: Bansos BPNT Februari 2023 Kapan Cair? Cek Jadwal dan Penerimanya di Sini

2. Siapkan KTP sebagai data referensi.

3. Masukkan alamat tempat tinggal seperti Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan, dan Desa/Kota.

4. Isikan nama lengkap penerimanya.

Baca Juga: Cara Daftar BLT Balita, Ibu Hamil, hingga Lansia Secara Online, PKH Tahap 1 Cair Lagi Februari 2023

5. Inputkan kode huruf sesuai gambar.

6. Klik 'Cari Data'.

Jika masyarakat terdaftar sebagai penerima manfaat PKH 2023, sistem akan menampilkan informasi berupa nama penerima, umur dan berbagai jenis bantuan sosial dari Kemensos.

Setelah itu, informasi pembayaran tercantum di kolom PKH tentang pencairan seperti Status (YA), Keterangan (Proses PT Pos Indonesia/Bank Himbara) dan (Februari/Maret 2023).

Baca Juga: 10 Link Twibbon Gratis Hari Kanker Sedunia yang Diperingati Setiap 4 Februari

Dengan demikian masyarakat dapat menjadwalkan pencairan bansos Tahap 1 melalui Kantor Pos maupun Bank Himbara yang meliputi BTN, BRI, BNI, atau Mandiri.

Dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari Antara, mengenai besaran nominal bansos PKH Tahap 1 nantinya akan disesuaikan dengan kategori yang ditentukan.

Kategori yang dimaksud seperti ibu hamil atau nifas akan dibayar Rp750.000, Anak Usia Dini berusia 0-6 tahun juga akan dibayar Rp750.000.

Baca Juga: Cek Penerima BLT Anak Sekolah yang Cair Februari 2023, Dapatkan Bantuan hingga Rp2 Juta per Tahun

Selanjutnya, siswa SD/sederajat akan menerima Rp225.000, SMP/sederajat Rp375.000, dan SMA/sederajat Rp500.000.

Sementara itu, untuk kategori Penyandang Disabilitas berat dan orang Lanjut Usia di atas 60 tahun akan mendapatkan Rp600.000.***

Editor: Dini Novianti Rahayu

Tags

Terkini

Terpopuler