KUR BRI 2023 Dibuka Februari? Masyarakat Bisa Ajukan Pinjaman hingga Rp50 Juta, Begini Caranya

25 Februari 2023, 08:10 WIB
Ilustrasi - Apakah KUR BRI 2023 akan dibuka untuk umum pada Februari ini? Simak ulasannya beserta cara ajukan pinjaman hingga Rp50 juta di sini. /Kabar Besuki/Pikiran Rakyat/

PR DEPOK – Apakah Kredit Usaha Rakyat (KUR) BRI 2023 dibuka bulan Februari? Simak penjelasan lengkapnya pada artikel ini.

Tak sedikit masyarakat yang menantikan pembukaan KUR BRI untuk tahun 2023.

Masyarakat khususnya pelaku usaha mikro kecil menengah dapat mengajukan pinjaman modal usaha hingga Rp500 juta.

Baca Juga: Info Terbaru KUR BRI 2023: Syarat, Jenis Pinjaman, dan Nominal yang Dapat Diajukan Masyarakat

Meski sampai saat ini pihak Bank BRI belum dapat memastikan tanggal pembukaan KUR BRI 2023, tak menutup kemungkinan program ini akan dibuka dalam waktu dekat.

Sembari menunggu informasi lebih lanjut dari pihak Bank BRI, masyarakat dapat menyimak terlebih dahulu tata cara pengajuan pinjaman pada artikel ini.

Perlu diketahui, KUR BRI 2023 ini memiliki tiga jenis pinjaman yang dapat dimanfaatkan oleh masyarakat, yakni KUR BRI Mikro, KUR BRI Kecil, serta KUR BRI TKI.

Ketiga jenis pinjaman KUR BRI tersebut tentunya memiliki syarat dan ketentuannya masing-masing.

Baca Juga: Cairkan PKH 2023 Februari di Sini, Uang Tunai Senilai Rp750.000 Langsung Cair jika Syarat Ini Terpenuhi

Mengutip dari laman resmi Bank BRI, masyarakat yang ingin mengajukan pinjaman KUR BRI Mikro bisa mendapatkan kredit modal kerja atau investasi dengan plafond sampai dengan Rp50 juta per debitur.

Bagi masyarakat yang ingin mengajukan KUR BRI Kecil bisa mendapatkan kredit modal kerja atau investasi kepada debitur yang memiliki usaha produktif dan layak dengan plafond mulai dari Rp50 juta hingga Rp500 juta per debitur.

Terakhir, masyarakat khususnya calon TKI yang mengajukan KUR BRI TKI akan mendapatkan biaya keberangkatan menuju negara penempatan dengan plafond sampai dengan Rp25 juta.

Sesuai dengan ketentuan yang berlaku tahun lalu, masyarakat dapat mengajukan pinjaman KUR BRI secara online, berikut langkah-langkahnya:

Baca Juga: Polisi Ringkus Shane Lukas, Rekan Mario Dandy yang Menganiaya D, Begini Perannya

1. Buka situs kur.bri.co.id pada HP Anda

2. Setelah situs kur.bri.co.id terakses, silakan pilih 'Ajukan Pinjaman'

3. Pertama-tama, buat akun baru terlebih dahulu dengan klik 'Daftar' atau daftar menggunakan akun Google

4. Tunggu sampai proses verifikasi email berhasil, lalu kembali ke situs kur.bri.co.id

Baca Juga: Cara Cek BPNT 2023 Online via HP, Login di cekbansos.kemensos.go.id Lalu Cek Nama Penerima Bansos 2023

5. Klik 'Saya adalah nasabah BRI' dan klik 'Setuju dan Ajukan Pinjaman'

6. Centang kolom 'I'm Not a Robot'

7. Berikutnya isi data diri dan data usaha Anda

8. Unggah seluruh dokumen persyaratan yang diperlukan mulai dari KTP, KK, surat izin usaha, pas foto, dan foto usaha

Baca Juga: Ramalan Zodiak Capricorn, Aquarius, Pisces Sabtu, 25 Februari 2023: Keuangan Stabil dan Bertemu Orang Menarik

9. Berikutnya Isi nominal pinjaman yang hendak diajukan dan juga tenor pembayaran pinjaman

10. Masyarakat bisa klik 'Hitung angsuran' untuk mengetahui jumlah angsuran yang harus dibayarkan

11. Terakhir, silakan klik 'Ajukan Pinjaman'

Demikian ulasan mengenai KUR BRI 2023 lengkap dengan tata cara pengajuan pinjaman.***

Editor: Rifqy Rajwa Firmansyah

Tags

Terkini

Terpopuler