Cek Notifikasi Saldo BRI, BNI, BSI, Mandiri Sekarang: BPNT April 2023 Cair untuk Kriteria Ini

9 April 2023, 14:50 WIB
Simak informasi tentang pencairan bansos BPNT April 2023 lewat bank Himbara (BRI, BNI hingga Mandiri).) /ANTARA/Akhmad Nazaruddin Lathif/

PR DEPOK – Cek notifikasi pencairan bansos Ramadhan 2023 melalui BPNT April 2023 pakai HP cukup dengan akses link cekbansos.kemensos.go.id.

Ikuti informasi terbaru seputar bansos BPNT April 2023 yang akan dicairkan kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang memenuhi persyaratan dari Kemensos.

Bansos BPNT atau BLT sembako 2023 yang disalurkan Pemerintah melalui Kemensos ini dijadwalkan cair setiap satu bulan sekali dengan nominal Rp200.000 tiap KPM.

Baca Juga: PT Pos Indonesia Antar Langsung Bansos Pangan Beras 10 Kg Door To Door ke 21,3 Juta Penerima PKH dan BPNT 2023

KPM yang memenuhi kriteria seperti tergolong masyarakat tidak mampu dan telah terdaftar dalam DTKS Kemensos akan mendapatkan BLT sembako sebesar Rp2,4 juta per tahun.

Diketahui, BPNT 2023 telah disalurkan tahap pertama untuk periode bulan Januari dan Februari senilai Ro400.000 kepada KPM di seluruh Indonesia.

Bagi masyarakat yang bertanya bagaimana cara mendaftar sebagai penerima bansos Kemensos 2023.

Baca Juga: Yamada-kun to Lv999 no Koi wo Suru Episode 2 Kapan Tayang Malam Ini? Cek Jadwal, Spoiler dan Link Nonton

Mudah saja masyarakat cukup menyiapkan berkas atau dokumen seperti KTP dan KK. Untuk melakukan pendaftaran dapat dilakukan secara online dan off line.

Cara mendaftar online hanya pakai HP dengan sambungan internet dan unduh aplikasi Cek Bansos.

Sementara jika mendaftar secara offline masyarakat dapat mengunjungi RT/RW setempat.

Baca Juga: Link Streaming Anime Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 3 Swordsmith Village Arc Sub Indo Gratis di Sini

Setelah terdaftar dalam DTKS Kemensos, masyarakat dapat mengecek status penerima BPNT April 2023 dengan mengakses link cekbansos.kemensos.go.id.

Apabila Anda terdaftar sebagai penerima selanjutnya dapa melakukan pencairan melalui Bank Himbara atau Kantor Pos.

Bansos BPNT April 2023 berbeda dengan sebelumnya sebab tidak lagi cair dalam bentuk sembako akan tetapi dapat dicairkan secara tunai.

Baca Juga: Kapan Bansos PKH Tahap 2 2023 Cair Lagi? Berikut Nominal yang Diterima

Masyarakat perlu membawa sejumlah dokumen penting untuk mencairkan BPNT di Kantor Pos atau Bank Himbara (Bank BNI, BTN, BRI, Mandiri, BSI), seperti KTP, KK, Kartu Sembako, dan surat undangan.

Namun sebelum melakukan pencairan, simak langka di bawah ini untuk cek nama Anda terdaftar sebagai BPNT April 2023 atau tidak.

1. Akses link tautan cekbansos.kemensos.go.id.

Baca Juga: Lailatul Qadar dan Menuju 10 Hari Terakhir Ramadhan, Catat Doa yang Dapat Diamalkan Ini

2. Kemudian pilih provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa tempat Anda tinggal.

3. Ketikkan nama Anda sesuai KTP.

4. Input 4 huruf kode yang tertera dalam kotak kode.

5. Jika tidak jelas huruf kode, klik kotak kode tersebut untuk mendapatkan kode baru.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 51 Segera Dibuka? Simak Estimasi Tanggal dan Hal yang Perlu Diperhatikan

6. klik “Cari Data”.

Jika pencairan telah masuk ke rekening Anda maka akan ada notifikasi berisi nama lengkap, jenis bansos yang diterima, tahapan yang diterima, dan status pencairan sudah cair atau belum.

Selanjutnya masyarakat dapat mengecek saldo di rekening untuk dicairkan jelang Lebaran 2023.

Demikian pembahasan mengenai Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) 2023 yang diperkirakan akan segera cair pada April 2023, lengkap dengan besaran yang diterima.***

Editor: Dini Novianti Rahayu

Tags

Terkini

Terpopuler