BLT El Nino 2023 Cair Rp400.000, Simak Jadwal Pencairan dan Cara Cek Daftar Penerima Via HP

20 November 2023, 20:13 WIB
Bansos El Nino 2023 Cair Rp400.000 /Pexels/Ahsanjaya

PR DEPOK - Bantuan Langsung Tunai atau BLT El Nino 2023 adalah bantuan sosial terbaru pemerintah yang diberikan kepada masyarakat. Berikut ini jadwal pencairan dan cara cek daftar penerima.

BLT El Nino 2023 merupakan program bantuan yang bertujuan meringankan beban masyarakat yang terdampak cuaca ekstrem.

Kementerian Keuangan (Kemenkeu) telah mengucurkan dana BLT El Nino 2023 sebesar Rp7,52 triliun bagi 18,8 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Baca Juga: Intip 8 Tips Pola Makan Sehat yang Mudah Diikuti

BLT El Nino 2023 akan dicairkan untuk periode November dan Desember 2023 sebesar Rp200.000 sebulan, namun dengan rencana realisasi transfer satu kali sebesar Rp400.000.

Cara Cek Penerima BLT El Nino 2023

Perlu dicatat bahwa data keluarga penerima manfaat BLT El Nino diambil dari data Kementerian Sosial (Kemensos). Maka dari itu, cara cek penerima bantuan ini sama dengan mekanisme pengecekan bansos Kemensos.

Ada dua cara cek penerima bansos ini, antara lain:

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cancer, Leo, dan Virgo Besok, 21 November 2023: Sisihkan Lebih Banyak Uang untuk Menabung!

1. Cek BLT El Nino 2023 di aplikasi Cek Bansos

• Unduh aplikasi "Cek Bansos" di PlayStore atau AppStore resmi yang dikeluarkan oleh Kemensos.

• Buat akun Anda dengan klik "Buat Akun Baru".

• Isi data diri sesuai kolom yang tersedia, seperti nomor Kartu Keluarga (KK), nomor induk kependudukan (NIK), dan alamat sesuai KTP.

Baca Juga: 5 Bubur Ayam yang Gurih Rasanya di Rangkasbitung, Kabupaten Lebak

• Lampirkan swafoto memegang KTP serta foto KTP.

• Kemudian klik "Buat Akun Baru".

• Setelah data diverifikasi Kemensos, login dengan mengetikkan username dan kata sandi.

• Pilih menu "Cek Bansos".

Baca Juga: Enak Pisan Cah! Daftar 7 Warung Mie Ayam Paling Top Enak dan Terkenal di Cirebon, Lengkap dengan Alamatnya

• Isi data diri sesuai KTP.

• Lalu, klik "Cari Data".

• Nanti akan muncul informasi mengenai data penerima manfaat bansos, termasuk penerima bantuan sembako.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Aries, Taurus, dan Gemini Besok, 21 November 2023: Lajang Perlu Lebih Banyak Bersosialisasi

2. Cek BLT El Nino 2023 di cekbansos.kemensos.go.id

• Login website resmi Kemensos melalui link cekbansos.kemensos.go.id.

• Pilih nama provinsi, kabupaten, kecamatan, dan desa atau kelurahan sesuai Kartu Tanda Penduduk (KTP).

• Isi nama PM (Penerima Manfaat) berdasarkan KTP Anda.

Baca Juga: Viral! Ugal-ugalan di Jalan Buah Batu, Pengendara Sepeda Motor Dikeroyok hingga Babak Belur

• Input huruf kode verifikasi (tidak dipisah spasi) sesuai yang tertera dalam kotak kode Captcha.

• Selanjutnya, klik "cari data".

• Setelah itu, akan muncul nama penerima manfaat sesuai wilayah atau daerah yang dimasukkan.

• Jika termasuk golongan penerima BLT El Nino 2023, maka di kolom BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai) status Anda tertuis "Ya".***

Editor: Nur Annisa

Tags

Terkini

Terpopuler