Dana KLJ Kartu Lansia Jakarta Tahap 2 2024 Kapan Cair di Bank DKI? Ini Info Terbaru dari Dinsos

20 April 2024, 12:25 WIB
Berikut ini merupakan informasi terkait pencairan dana KLJ atau Kartu Lansia Jakarta tahap 2 tahun 2024 di Bank DKI. /Dok. Pemprov Jakarta

PR DEPOK – Dinas Sosial atau Dinsos DKI Jakarta telah mencairkan dana Kartu Lansia Jakarta (KLJ) tahap pertama pada bulan Maret. Lantas, kapan cair KLJ tahap 2 2024? Simak informasi terkini dan jadwal pencairan di artikel ini.

Kartu Lansia Jakarta merupakan program bansos yang bertujuan memenuhi kebutuhan dasar warga lanjut usia yang berdomisili di wilayah DKI Jakarta. Bantuan tersebut diberikan Rp300.000/bulan.

Tahun ini, dana bantuan sosial untuk program KLJ tahap pertama dicairkan bagi lansia pemegang Kartu Lansia Jakarta per 1 Maret 2024. Sebanyak 52.135 orang menerima uang tunai sebesar Rp600.000 untuk dua bulan sekaligus melalui Bank DKI.

Lalu, kapan cair KLJ tahap 2 2024? Berikut informasi terbaru dan jadwal pencairan dari Dinsos DKI yang PikiranRakyat-Depok.com lansir dari website resmi, Sabtu, 20 April 2024.

Baca Juga: Ramai Terus! Ini 8 Rekomendasi Tempat Makan Favorit di Banjarbaru, Cocok Bawa Keluarga

Info Terbaru Dinsos

Dinsos DKI Jakarta mengumumkan bahwa dana KLJ 2024 untuk pencairan dua bulan akan dilakukan dalam 2 tahap.

“Kawan sosial, Dinsos Provinsi DKI Jakarta mencairkan bantuan Kartu Lansia Jakarta Tahun 2024 untuk dua bulan. Pencairan dilakukan dalam 2 tahap,” tulis admin Dinsos.

Setelah pencairan tahap 1 yang dimulai Maret lalu, selanjutnya tahap kedua dilakukan setelah verifikasi dan validasi data selesai.

Baca Juga: BIG MATCH Persib vs Persebaya, Akses Link Nonton GRATIS Minim Gangguan Iklan Disini

“Pencairan KLJ tahap 2 2024 akan dilakukan setelah verifikasi dan validasi data selesai dilaksanakan,” tulis admin Dinsos melanjutkan.

Adapun warga lansia penerima dana KLJ tahap 2 2024 ini merupakan mereka yang tergolong penerima eksisting dan penerima baru.

Untuk besaran dana bansos tahap kedua ini, setiap lansia yang memenuhi syarat akan menerima Rp600.000 untuk dua bulan. Pencairannya tetap melalui Bank DKI.

Baca Juga: Rekomendasi 7 Sate Paling Enak di Bekasi yang Bumbunya Medhok dan Gurih!

Jadwal Pencairan

Mengenai jadwal pencairan KLJ tahap 2 2024, hingga berita ini diturunkan, Dinsos belum merilis tanggal pastinya.

Namun, melihat skema tahap pertama, kemungkinan akan dicairkan akhir bulan April atau awal Mei 2024.

Agar tidak ketinggalan informasi, masyarakat dapat mengecek secara rutin pengumuman resmi Dinsos DKI di website dinsos.jakarta.go.id atau media sosial Instagram @dinsosdkijakarta.***

Editor: Linda Agnesia

Tags

Terkini

Terpopuler