KLJ Tahap 2 Cair Rp600.000, Segera Cek Pencairan dan Nama Penerima via siladu.jakarta.go.id

3 Juni 2024, 12:25 WIB
Berikut ini merupakan informasi soal pencairan bansos KLJ tahap 2, cek pencairan serta nama penerimanya. /Freepik/

PR DEPOK – Penerima KLJ (Kartu Lansia Jakarta) siap-siap karena bantuan diperkirakan sudah cair kepada masyarakat.

Bantuan tersebut adalah bantuan KLJ tahap 2 yang disalurkan langsung oleh Pemerintah khusus untuk para Lansia DKI Jakarta.

KLJ tahap 2 diperkirakan cair 2 bulan dengan nominal Rp600.000 via Bank DKI dalam bentuk tunai.

Bagi masyarakat yang sebelumnya sudah pernah menerima KLJ di tahap 1 maka, akan mendapatkannya kembali di bulan Juni 2024.

Baca Juga: 4 Makanan Viral Bandung yang Cocok untuk Oleh-Oleh, Salah Satunya Ada Bolu Pisang

Namun, bagi masyarakat yang belum terdaftar di DTKS harus mendaftar lebih dulu dan memenuhi persyaratannya,

Syarat untuk mendapatkan KLJ tahap 2 adalah seorang Lansia berusia 60 tahun keatas dalam kondisi sakit dan tidak memiliki penghasilan.

Diketahui, KLJ tahap 1 sebelumnya telah disalurkan kepada 52.13 orang secara bertahap mulai dari Rp300.000 hingga Rp600.000.

Baca Juga: Mengenal Apa Itu Biotin, Kandungan yang Sering Digunakan dalam Skincare

Untuk memastikan pencairan KLJ tahap 2 sudah cair atau belum, masyarakat bisa melihatnya di saldo rekening Bank DKI.

Tanda bantuan sudah cair adalah bertambahnya saldo Rp sebesar Rp600.000 di rekening tetapi, jika belum itu artinya KLJ masih dalam proses penyaluran.

Pastikan nama penerima di siladu.jakarta.go.id secara online, berikut langkah-langkahnya:

Baca Juga: 5 Tempat Makan di Kota Pontianak yang Menggugah Selera Makan Anda

1. Login di siladu.jakarta.go.id

2. Masukan informasi nomor NIK

3. Klik cari data

Jika sudah terdaftar di DTKS maka nama penerima akan muncul dalam bentuk data diri beserta nominal yang didapat lengkap dengan tempat pencairannya.

Demikian tentang KLJ tahap 2 yang diperkirakan saat ini sudah cair Rp600.000 kepada masyarakat via Bank DKI. ***

Editor: Linda Agnesia

Tags

Terkini

Terpopuler