Berapa Lama Evaluasi Kartu Prakerja Gelombang 21? Berikut Estimasi Waktunya

- 17 September 2021, 07:33 WIB
Ilustrasi proses evaluasi Kartu Prakerja Gelombang 21.
Ilustrasi proses evaluasi Kartu Prakerja Gelombang 21. /www.prakerja.go.id

Peserta yang lolos juga akan mendapat insentif Rp600.000 per bulan selama empat bulan, tambahan Rp50.000 jika menyelesaikan survei untuk tiga kali survei. Sehingga, total intensif yang didapat sebesar Rp3,55 juta per orang/peserta.

Sebagai informasi, Direktur Eksekutif Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja Denni Purbasari mengatakan bahwa pemerintah terus memperbaiki Program Kartu Prakerja.

Baca Juga: Demi Penuhi Target Vaksinasi Jabar Tahun 2021, Bidan akan Jadi Vaksinator Masyarakat Umum di Tingkat Desa

"Layaknya sebuah korporasi, kami berjuang agar produk ini jangan sampai jadi produk gagal. Untuk itu, kami harus mendengarkan suara konsumen. Perbaikan kami lakukan dengan mendengarkan suara konsumen secara terus-menerus, baik melalui komentar di media sosial maupun contact center Prakerja," katanya dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari Antara.

Menurut dia, Kartu Prakerja berhasil menjadi program inklusif yang mampu mengukur perkembangan proses pembelajaran para penerimanya.

Denni juga mengutip hasil survei terbaru lembaga riset global Ipsos yang menunjukkan bahwa Kartu Prakerja merupakan program bantuan yang menjangkau paling banyak warga dan dianggap paling bermanfaat.

Baca Juga: Novel Baswedan Bentuk Kantor Darurat Pemberantasan Korupsi, Ferdinand Hutahaean: Jangan Recoki Lagi KPK

Hasil survei Badan Pusat Statistik menunjukkan bahwa 91 persen peserta menyatakan keterampilan kerja mereka meningkat berkat program tersebut. Hasil survei itu selaras dengan hasil evaluasi pelaksana Kartu Prakerja.***

Halaman:

Editor: Sitiana Nurhasanah

Sumber: prakerja.go.id ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x