Login pp-pusdatin-dinsos.jakarta.go.id untuk Cek Data DTKS DKI Jakarta 2022 Pakai NIK KTP

- 13 Mei 2022, 10:30 WIB
Ilustrasi. Berikut ini dipaparkan cara login ke pp-pusdatin-dinsos.jakarta.go.id untuk cek data DTKS DKI Jakarta 2022.
Ilustrasi. Berikut ini dipaparkan cara login ke pp-pusdatin-dinsos.jakarta.go.id untuk cek data DTKS DKI Jakarta 2022. /Pixabay.

PR DEPOK – Silakan login ke pp-pusdatin-dinsos.jakarta.go.id untuk cek DTKS DKI Jakarta 2022.

Untuk diketahui, login ke pp-pusdatin-dinsos.jakarta.go.id hanya diperuntukkan bagi warga DKI Jakarta yang sudah mendaftar DTKS DKI Jakarta 2022.

Dengan login ke pp-pusdatin-dinsos.jakarta.go.id ini, Anda bisa cek terdaftar atau tidaknya dalam DTKS.

Baca Juga: 19 Negara Gelar Latihan Perang, NATO Sampaikan Ini ke Presiden Rusia Vladimir Putin

Cara login ke pp-pusdatin-dinsos.jakarta.go.id cukup mudah dengan hanya memakai NIK KTP. Simak selengkapnya di artikel ini.

Perlu diinformasikan, link pp-pusdatin-dinsos.jakarta.go.id merupakan Sistem Layanan Informasi Terpadu (Siladu) Pusat Data dan Informasi Jaminan Sosial (Pusdatin Jamsos) DKI Jakarta.

Untuk cara cek data DTKS DKI Jakarta 2022 secara online dengan login ke pp-pusdatin-dinsos.jakarta.go.id, simak langkah-langkah berikut.

Baca Juga: POPULER HARI INI: Estimasi Jadwal Penutupan Kartu Prakerja Gelombang 28 hingga Ramalan Zodiak 13 Mei 2022

Cara Login ke pp-pusdatin-dinsos.jakarta.go.id untuk Cek DTKS DKI Jakarta 2022

1. Akses situs pp-pusdatin-dinsos.jakarta.go.id

2. Cari Fitur “Cek Status Data Bantuan Sosial”

3. Isi NIK KTP pada kolom yang tersedia

Baca Juga: Rusia Kacau, Vladimir Putin Tangkap Beberapa Jenderal yang Terlibat Invasi di Ukraina

4. Klik “Cek NIK”

Tak berselang lama, akan muncul informasi terkait NIK KTP yang dicari, apakah terdaftar atau tidak di dalam DTKS.

Selain melalui situs pp-pusdatin-dinsos.jakarta.go.id, Anda juga bisa melakukan cek data DTKS melalui situs resmi cekbansos.kemensos.go.id.

Baca Juga: Apa Itu Core Values BUMN? Simak Penjelasannya di Sini Beserta Jadwal Rekrutmen Bersama BUMN 2022

Pengecekan melalui situs cekbansos.kemensos.go.id dilakukan menggunakan nama lengkap sesuai KTP dan wilayah administrasi sesuai domisili.

Apabila dinyatakan terdaftar dalam DTKS DKI Jakarta, warga berkesempatan untuk mendapatkan bantuan yang bersumber dari APBD DKI Jakarta.

Sebagai informasi, DTKS DKI Jakarta ini menjadi salah satu acuan Pemprov DKI Jakarta dalam menentukan penerima bansos dari APBD DKI Jakarta.

Baca Juga: My Chemical Romance Rilis Lagu Baru Berjudul ‘The Foundations of Decay’

Adapun sejumlah bansos APBD DKI Jakarta adalah sebagai berikut:

1. Kartu Anak Jakarta (KAJ)

2. Kartu Lansia Jakarta (KLJ)

3. Kartu Penyandang Disabilitas Jakarta (KPDJ)

Baca Juga: Akses prakerja.go.id dan Daftar Kartu Prakerja Gelombang 28, Dapatkan Insentif Rp3,55 Juta

4. Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul (KJMU)

5. Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus.

Di sisi lain, jika terdaftar dalam DTKS, warga juga berkesempatan mendapat bansos yang bersumber dari APBN yang dikelola Kementerian Sosial (Kemensos).

Baca Juga: AS Janjikan Bantuan 150 Juta Dolar untuk Indonesia di Tengah Invasi Rusia di Ukraina, , Ada Apa?

Sejumlah bansos yang dimaksud antara lain Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).***

Editor: Gracia Tanu Wijaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah