PKH 2022 Tahap 2 Masih Cair hingga Akhir Juni, Cuss Login cekbansos.kemensos.go.id Pakai KTP dan HP

- 18 Juni 2022, 10:55 WIB
PKH 2022 tahap kedua masih cair hingga akhir Juni ini, siapkan KTP dan HP untuk cek penerima bansos di link cekbansos.kemensos.go.id.
PKH 2022 tahap kedua masih cair hingga akhir Juni ini, siapkan KTP dan HP untuk cek penerima bansos di link cekbansos.kemensos.go.id. /Pexels/Ahsanjaya/

PR DEPOK - Program Keluarga Harapan (PKH) 2022 tahap kedua masih cair hingga akhir Juni, cus login link cekbansos.kemensos.go.id pakai KTP dan HP.

Masyarakat yang tergolong sebagai penerima PKH 2022, segera login di link cekbansos.kemensos.go.id untuk dapatkan bantuan hingga Rp3 juta.

Sebagai informasi, saat ini PKH 2022 tengah memasuki pencairan tahap kedua yang dijadwalkan segera berakhir akhir Juni ini.

Baca Juga: Viral Dugaan Jadwal BTS Melakukan Wajib Militer, Salah Satu Anggota Terdaftar di Akhir Tahun 2022

Nantinya, pencairan PKH 2022 akan berlanjut ke tahap ketiga pada Juli hingga September, lalu tahap keempat pada Oktober hingga Desember.

Untuk mendapatkan PKH 2022, masyarakat wajib terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kementerian Sosial (Kemensos).

Selain itu, bansos PKH 2022 ini tidak akan diberikan ke seluruh masyarakat Indonesia, melainkan hanya kepada kategori masyarakat tertentu saja.

Baca Juga: Persib Bandung Turut Berduka atas Meninggalnya 2 Bobotoh di Laga Kontra Persebaya Surabaya

Bagi ibu hamil maksimal kehamilan kedua, serta anak usia dini (berusia 0-6 tahun) maksimal dua anak yang didaftarkan, bisa mendapat PKH 2022 sebesar Rp3 juta per tahun.

Siswa SD, SMP, dan SMA yang belum menyelesaikan wajib belajar 12 tahun bisa mendapatkan PKH 2022 masing-masing sebesar Rp900 ribu, Rp1,5 juta, dan Rp2 juta per tahun.

Adapun lansia yang berusia 70 tahun ke atas dan penyandang disabilitas berat maksimal satu orang dalam Kartu Keluarga (KK) bisa mendapatkan PKH 2022 sebesar Rp2,4 juta per tahun.

Baca Juga: Ingin Lolos Seleksi Kartu Prakerja Gelombang 33? Penuhi Syarat ini dan Daftar di prakerja.go.id

Keluarga Penerima Manfaat atau KPM bisa cek penerima PKH 2022 dengan login di link cekbansos.kemensos.go.id cukup pakai KTP dan HP.

Pertama-tama, silakan buka link cekbansos.kemensos.go.id lewat browser yang tersedia di masing-masing HP.

Setelah link cekbansos.kemensos.go.id terakses, isi data diri yang diminta, seperti domisili dan nama lengkap sesuai KTP.

Baca Juga: Profil Andika Perkasa, Kandidat Bakal Capres 2024 yang Diusung Partai NasDem

Lakukan verifikasi sebelum mengirim data, caranya dengan memasukkan ulang delapan kode yang tertera di kotak captcha pada kotak pengisian yang disediakan.

Klik 'CARI DATA' dan tunggu sampai sistem selesai mencocokkan data yang telah dimasukkan dengan data di DTKS Kemensos.

Perlu dicatat, setiap masyarakat yang ingin menerima PKH 2022 hanya dapat mendaftarkan maksimal empat jiwa dalam satu keluarga.

Baca Juga: Alami Cedera Lutut, Yeremia Rambitan Mengakhiri Permainan dengan Skor Hampir Sempurna

Nantinya setiap KPM akan diberikan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) yang dapat digunakan sebagai alat transaksi pencairan PKH 2022.

Masyarakat dapat mencairkan PKH 2022 melalui bank-bank milik BUMN, yakni Bank BRI, BNI, BTN, serta Mandiri.***

Editor: Rifqy Rajwa Firmansyah

Sumber: Kemensos


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah