Cek Penerima Bansos Kemensos 2022 di Sini, PKH Tahap 3 dan BPNT Sedang Cair untuk Masyarakat Kategori Ini

- 20 Juli 2022, 20:01 WIB
Cara cek penerima bansos Kemensos 2022 bisa dilihat di sini, PKH tahap 3 dan BPNT sedang cair untuk masyarakat kategori ini.
Cara cek penerima bansos Kemensos 2022 bisa dilihat di sini, PKH tahap 3 dan BPNT sedang cair untuk masyarakat kategori ini. /Tangkap Layar/cekbansos.kemensos.go.id

PR DEPOK - Berikut ini cara cek penerima bansos Kemensos 2022, PKH tahap 3 dan BPNT sedang cair untuk masyarakat kategori ini.

Bantuan sosial atau bansos Kemensos 2022 yang masih cair hingga saat ini adalah BPNT dan PKH tahap 3.

BPNT atau Bantuan Pangan Non Tunai tahun ini disalurkan oleh Kemensos setiap bulan kepada masyarakat yang terdaftar sebagai keluarga penerima manfaat atau KPM.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Besok untuk Cancer, Leo, dan Virgo Kamis, 21 Juli 2022: Peluang di Bidang Karier akan Datang

BPNT disalurkan setiap bulan dengan besaran Rp200.000 untuk setiap penerima manfaatnya.

Bantuan ini bisa digunakan untuk mendapatkan kebutuhan pangan pokok seperti beras, daging, telur, sayur, buah, dan lain sebagainya.

Sementara itu, Program Keluarga Harapan atau PKH tahap 3 adalah bansos yang disalurkan kepada berbagai kategori masyarakat.

Baca Juga: BPOM Minta Importir Segera Tarik Produk Es Krim Haagen Dazs Rasa Vanilla dari Pasar Indonesia, Ada Apa?

Tak hanya untuk orang dewasa, PKH tahap 3 ini juga disalurkan kepada balita usia 0-6 tahun dan lansia di atas 60 tahun.

Setiap kategori penerima manfaat akan mendapatkan PKH dengan nominal yang berbeda.

Berikut ini rincian total nominal bansos PKH yang akan diterima oleh setiap kategori penerima manfaat.

1. Kategori anak sekolah jenjang SD mendapatkan total Rp900.000 per tahun.

Baca Juga: Cek Bansos PKH Tahap 3 Kapan Cair? Simak Tanggal Pencairan BLT untuk Ibu Hamil, Siswa, hingga Balita di Sini

2. Kategori anak sekolah jenjang SMP mendapatkan total Rp1,5 juta per tahun.

3. Kategori anak sekolah jenjang SMA mendapatkan total Rp2 juta per tahun.

4. Kategori anak usia dini atau balita 0-6 tahun mendapatkan total Rp3 juta per tahun.

5. Kategori ibu hamil/menyusui mendapatkan total Rp3 juta per tahun.

6. Kategori lanjut usia atau lansia mendapatkan total Rp2,4 juta per tahun.

Baca Juga: Link Nonton Drakor Jinxed at First Episode 11 Sub Indonesia: Min Jun akan Lamar Seul Bi

7. Kategori penyandang disabilitas mendapatkan total Rp2,4 juta per tahun.

Cara cek penerima bansos Kemensos 2022 ini bisa dilakukan dengan mengakses situs cekbansos.kemensos.go.id.

Situs cekbansos.kemensos.go.id akan menampilkan status masyarakat, baik itu termasuk sebagai keluarga penerima manfaat atau tidak.

Beberapa langkah untuk cek penerima PKH tahap 3 dan BPNT yang sedang cair saat ini adalah sebagai berikut.

Baca Juga: Apakah Bansos Rp600.000 Masih Cair atau Tidak? Simak Info Terbaru Pencairan BPNT Sembako 2022 di Sini

- Buka laman cekbansos.kemensos.go.id.

- Pilih wilayah penerima manfaat atau PM, terdiri dari provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, serta desa.

- Masukkan nama lengkap penerima manfaat sesuai KTP.

- Masukkan kode unik yang muncul pada kotak di layar.

- Klik 'Cari Data'.

Baca Juga: Update Covid-19 Indonesia 20 Juli 2022: Masih Naik, Kasus Corona Baru Hari Ini Tambah Sebanyak 5.653

Apabila masyarakat tercantum sebagai keluarga penerima manfaat bansos Kemensos, maka akan muncul beberapa informasi di layar.

Informasi seperti nama lengkap, NIK KTP, jenis bansos yang diterima, periode penyaluran, serta status penyaluran bansos akan muncul di layar.***

Editor: Annisa.Fauziah

Sumber: Kemensos


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah