Catat! Syarat dan Cara Daftar KUR Mikro Bank BRI via HP untuk Dapat Pinjaman Modal hingga Rp50 Juta

- 20 Oktober 2022, 08:26 WIB
Ilustrasi - Berikut ini merupakan penjelasan terkait syarat dan cara daftar KUR Mikro Bank BRI via HP, agar mendapatkan pinjaman modal.
Ilustrasi - Berikut ini merupakan penjelasan terkait syarat dan cara daftar KUR Mikro Bank BRI via HP, agar mendapatkan pinjaman modal. /Pixabay/EmAji.

PR DEPOK - Artikel ini akan mengulas syarat dan cara daftar Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mikro Bank BRI secara online via HP untuk dapat pinjaman modal hingga Rp50 juta.

Bagi masyarakat khususnya pelaku UMKM yang sedang membutuhkan dana untuk mengembangkan usaha bisa pinjam modal hingga Rp50 juta dari KUR Mikro Bank BRI.

Pelaku UMKM yang ingin dapat pinjaman modal hingga Rp50 juta bisa mengakses link kur.bri.co.id via HP untuk daftar KUR Mikro Bank BRI.

Namun, sebelum daftar via HP di link kur.bri.co.id, pelaku UMKM perlu memenuhi syarat agar bisa dapat pinjaman modal hingga Rp50 juta dari KUR Mikro Bank BRI.

Baca Juga: Kasus Gagal Ginjal Akut pada Anak Meningkat, Kemenkes Larang Apotek Jual Obat Sirup Sementara Waktu

Syarat Dapatkan KUR Mikro Bank BRI

1. Individu (perorangan) yang melakukan usaha produktif dan layak.

2. Memiliki usaha aktif yang sudah berjalan selama minimal 6 bulan.

3. Tidak sedang menerima kredit dari perbankan kecuali kredit konsumtif seperti KPR, KKB, dan, Kartu Kredit.

Baca Juga: BSU Tahap 6 akan Cair Dalam Waktu Dekat, Berikut Cara Mencairkan BLT Subsidi Gaji Rp600.000 di Kantor Pos

4. Persyaratan administrasi : Identitas berupa Kartu Tanda Penduduk (KTP), Kartu Keluarga (KK), dan surat ijin usaha.

5. Pinjaman maksimal sebesar Rp50 juta per debitur.

6. Jenis Pinjaman
- Kredit Modal Kerja (KMK) dengan maksimum masa pinjaman 3 (tiga) tahun
- Kredit Investasi (KI) dengan maksimum masa pinjaman 5 (lima) tahun.

7. Suku bunga 6 persen efektif per tahun dan bebas biaya administrasi dan provisi.

Baca Juga: Simak Cara Cek BI Checking atau SLIK OJK Cuma Pakai HP, Klik di Sini untuk Ajukan Kredit ke Bank

Setelah memahami syaratnya, berikut cara daftar KUR Mikro Bank BRI via HP di link kur.bri.co.id untuk dapat pinjaman modal hingga Rp50 juta.

Cara Daftar KUR Mikro Bank BRI

- Kunjungi link kur.bri.co.id via HP.

- Masuk ke menu "Ajukan Pinjaman".

Baca Juga: Buka Link cekbansos.kemensos.go.id, Bisa Dapat PKH Tahap 4 yang Sedang Cair Oktober 2022

- Login ke akun masing-masing menggunakan email.

- Jika belum memiliki akun, silakan klik "Daftar".

- Silakan tunggu verifikasi yang dikirim BRI lewat email.

- Setelah registrasi akun selesai, akses kembali link kur.bri.co.id dan login menggunakan email.

Baca Juga: Dituding Selingkuh dari Sule, Nathalie Holscer Somasi Mantan ART

- Selanjutnya, tekan "Ajukan Pinjaman KUR".

- Baca dengan seksama syarat yang muncul di layar, kemudian tekan "Saya adalah nasabah BRI" lalu klik "Setuju dan Ajukan Pinjaman".

- Lalu, klik "I'm Not a Robot".

- Lengkapi data diri seperti Nama Lengkap, NIK, Alamat, Nama Ibu Kandung, dan yang lainnya.

Baca Juga: 5 Link Twibbon untuk Memperingati Hari Osteroporosis Sedunia 20 Oktober, Unduh di Sini

- Masukkan data usaha berupa jenis usaha, penghasilan, biaya usaha, nomor rekening BRI, dan lain-lain.

- Unggah sejumlah dokumen sesuai petunjuk.

- Tekan "Selanjutnya".

- Lengkapi data pengajuan berupa nominal pengajuan dan tenor.

Baca Juga: PKH Lansia Tahap 4 Rp600.000 Cair Bulan Oktober 2022, Cek Namamu di Link cekbansos.kemensos.go.id

- Tekan "Hitung Angsuran", untuk melihat jumlah angsuran yang akan dibayarkan.

- Klik "Ajukan Pinjaman".

- Selanjutnya, akan muncul informasi terkait diterima atau tidak dapatkan KUR Mikro Bank BRI.

Demikian syarat dan cara daftar KUR Mikro Bank BRI via HP untuk dapat pinjaman modal hingga Rp50 juta.***

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah