Dapatkan Notifikasi BSU 2022 Tahap 7 via Link Ini agar Bisa Cairkan BLT Gaji Rp600.000 di Kantor Pos

- 1 November 2022, 14:24 WIB
Simak cara untuk login link Kemnaker untuk cek penerima BSU 2022 tahap 7 cair di Kantor Pos berikut ini.
Simak cara untuk login link Kemnaker untuk cek penerima BSU 2022 tahap 7 cair di Kantor Pos berikut ini. /Kemnaker

PR DEPOK - Saat ini, Bantuan Subsidi Upah (BSU) 2022 tahap 7 tengah disalurkan ke pekerja di seluruh Indonesia.

Pekerja penerima BSU 2022 tahap 7 akan menerima BLT gaji Rp600.000 dari Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker).

Lantas, bagaimana cara cek terdaftar atau tidak sebagai penerima BSU 2022 tahap 7? Pekerja harus akses link bsu.kemnaker.go.id dan menerima notifikasi khusus.

Maka dari itu, berikut ini cara dapatkan notifikasi BSU 2022 tahap 7 via link bsu.kemnaker.go.id agar bisa cairkan BLT gaji Rp600.000 di kantor pos.

Baca Juga: TV Analog Dimatikan Besok, TV Digital Bakal Berikan Layanan Terbaik dengan Tambahan Set Top Box

Satu hal yang pekerja harus ketahui, untuk dapatkan notifikasi BSU 2022 tahap 7 via link bsu.kemnaker.go.id, diperlukan Kartu Tanda Penduduk (KTP).

Selanjutnya, silakan ikuti cara dapatkan notifikasi BSU 2022 tahap 7 yang akan dijelaskan artikel ini, sebagai berikut:

1. Akses link bsu.kemnaker.go.id.

2. Masuk ke menu "Pengecekan" yang tersedia di halaman website.

Baca Juga: RM BTS Dikonfirmasi Bakal Rilis Album Solo Pertama, Berikut Bocoran Jadwalnya

3. Login atau klik "Daftar Sekarang" jika belum memiliki akun.

4. Ketikkan Nomor KTP, Nama Lengkap, dan Nama Ibu Kandung di kolom yang tersedia.

5. Klik "Berikutnya".

6. Pekerja harus mengaktivasi akun dengan menggunakan kode OTP yang dikirim lewat nomor HP.

Baca Juga: Termasuk Tragedi Itaewon, Berikut Sejumlah Peristiwa Kelam di Oktober 2022

7. Silakan login ke dalam akun,

8. Masukkan biodata diri dengan lengkap sesuai petunjuk.

Lalu tunggu sebentar, pekerja akan menerima notifikasi BSU 2022.

Namun, perlu diketahui bahwa ada tiga jenis notifikasi BSU 2022 yang diterima pekerja dan bakal menentukan layak atau tidak menerima BLT gaji Rp600.000.

Baca Juga: BPNT November 2022 Cair Tanggal Berapa? Ini Info Lengkap dan Cara Cek Penerima di Link Cek Bansos

Selengkapnya, inilah tiga jenis notifikasi BSU 2022 beserta penjelasannya:

a. Pekerja yang menerima notifikasi "Kamu tidak memenuhi syarat sebagai penerima BSU 2022" menandakan tidak layak menerima BLT gaji Rp600.000.

b. Kabar baik bagi pekerja yang menerima notifikasi "Selamat! Kamu telah ditetapkan sebagai penerima BSU 2022" karena sudah layak menerima BLT gaji Rp600.000.

c. Sementara itu, pekerja sudah bisa cairkan BLT gaji Rp600.000 di kantor pos apabila menerima notifikasi "Dana BSU 2022 untukmu telah disalurkan!".

Baca Juga: Cara Cek Penerima BSU tahap 7 Secara Online Lewat Aplikasi PosPay, Segera Cairkan BLT Subsidi Gaji Rp600.000

Kantor pos akan melayani pencairan BLT gaji Rp600.000 dari BSU 2022 tahap 7 pada hari Sabtu dan Minggu.

Sebagai informasi, pekerja penerima BSU 2022 tahap 7 dapat ikuti cara cairkan BLT gaji Rp600.000 di kantor pos berikut ini:

- Pekerja harus siapkan sejumlah berkas seperti KTP, tangkapan layar notifikasi "Dana BSU 2022 untukmu telah disalurkan!" di link bsu.kemnaker.go.id.

- Tangkapan layar notifikasi dapat diganti dengan surat keterangan sebagai penerima BSU 2022 dari kantor masing-masing apabila link bsu.kemnaker.go.id tidak bisa dibuka.

Baca Juga: Syarat Penerima PKH 2022 agar Bisa Cairkan Bansos Tahap 4 Bulan November Ratusan Ribu Rupiah

- Datangi kantor pos terdekat.

- Serahkan dokumen yang sudah disiapkan sebelumnya.

BSU 2022 yang disalurkan melalui kantor pos akan cair ke 3,6 juta pekerja yang memenuhi syarat.***

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah