Kapan BPNT Januari 2023 Cair? Cek Bocoran Jadwal di Sini dan Cek Penerima di cekbansos.kemensos.go.id

- 10 Januari 2023, 10:24 WIB
Ilustrasi - penerima bansos BPNT bisa intip di Cekbansos.kemensos.go.id.
Ilustrasi - penerima bansos BPNT bisa intip di Cekbansos.kemensos.go.id. /Pixabay/

PR DEPOK - Simak bocoran jadwal cair BPNT Januari 2023 dan segera cek penerima BPNT Januari 2023 di cekbansos.kemensos.go.id.

Penyaluran BPNT Januari 2023 akan dilanjutkan kembali pada bulan Januari ini oleh Kementerian Sosial atau Kemensos.

Dilansir oleh PikiranRakyat-depok dari beberapa sumber mengenai jadwal pencairan BPNT Januari 2023 ini diprediksi akan disalurkan mulai dari tanggal 1 hingga 31 Januari 2023.

Baca Juga: Ditindak Partai Komunis China, Begini Nasib Miliarder Jack Ma Kini

Prediksi tersebut merujuk pada skema pencairan BPNT tahun 2022 sebelumnya.

Sebelum melakukan pengecekan status penerima BPNT Januari 2023 di cekbansos.kemensos.go.id, sebaiknya Anda perlu mengetahui beberapa kriteria yang akan ditetapkan sebagai penerima BPNT tersebut.

Kriteria Penerima BPNT

1. Warga Negara Indonesia (WNI).

Baca Juga: Reborn Rich Dicap sebagai Drakor dengan Ending Terburuk Meski Sukses Besar

2. Termasuk golongan keluarga miskin atau rentan miskin yang terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial atau DTKS.

3. Bukan salah satu anggota golongan ASN, PNS, TNI, atau Polri.

Apabila Anda telah merasa memenuhi beberapa kriteria di atas maka Anda dapat mengakses cekbansos.kemensos.go.id di smartphone Anda.

Langkah pertama, akses website cekbansos.kemensos.go.id.

Baca Juga: Kamu yang Tinggal di Depok bisa Dapat Rp4,2 Juta, Caranya dengan Daftar Kartu Prakerja 2023 di Link ini

Langkah kedua, silahkan input data diri Anda dengan lengkap dan benar seperti nama Provinsi, Kabupaten atau Kota, Kecamatan, dan Desa atau Kelurahan sesuai dengan KTP.

Selanjutnya, masukan kode captcha yang terlampir di tampilan layar dengan benar.

Terakhir, klik pilihan cari data dan status penerima bansos BPNT Januari 2023 akan ditampilkan.

Sebagai informasi, adapun besaran dana bansos BPNT Januari 2023 ini sebesar Rp2,4 juta dan akan dicairkan Rp200.000 setiap bulan melalui rekening terdaftar.

Baca Juga: Ramalan Zodiak 2023 untuk Aquarius, Pisces, dan Aries: Jadi Tahun Penuh Perjuangan

Dana dari BPNT Januari 2023 tersebut diperuntukkan untuk membeli kebutuhan pokok seperti beras, telur, buah, daging, sayur dan lainnya di e-waroeng.

Demikianlah jadwal cair BPNT Januari 2023 dan cek status penerima BPNT Januari 2023 di cekbansos.kemensos.go.id.***

Ikuti Selengkapnya Artikel Kami di Google News Pikiran Rakyat Depok.

Editor: Nur Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah