Cek Daftar Penerima PKH Tahap 2 Online lewat cekbansos.kemensos.go.id

- 8 April 2023, 15:55 WIB
Segera cek daftar penerima PKH tahap 2 yang cair April 2023, login cekbansos.kemensos.go.id di sini sekarang.
Segera cek daftar penerima PKH tahap 2 yang cair April 2023, login cekbansos.kemensos.go.id di sini sekarang. /ANTARA/Fikri Yusuf/

PR DEPOK – Segera cek daftar penerima PKH tahap 2 secara online lewat cekbansos.kemensos.go.id sebelum mencairkan dana bansos dari Kemensos bulan ini.

Program Keluarga Harapan atau PKH tahap 2 akan disalurkan mulai bulan April 2023 ini dan penyalurannya akan berlangsung selama tiga bulan, yakni sampai bulan Juni mendatang.

Tak sedikit masyarakat yang menantikan penyaluran tahap kedua ini setelah sebelumnya tahap pertama selesai disalurkan pada bulan Maret lalu.

Sebelum bisa mencairkan dana bansos PKH ini, masyarakat disarankan untuk cek daftar penerima terlebih dahulu lewat situs cekbansos.kemensos.go.id.

Baca Juga: Southampton vs Manchester City di Liga Inggris 2023: Jadwal, Preview, H2H, Link Live Streaming 8 April 2023

Pengecekan daftar penerima manfaat ini dimaksudkan agar masyarakat bisa memastikan statusnya masing-masing, apakah terdaftar sebagai KPM atau tidak.

Berikut ini cara cek daftar penerima PKH tahap 2 secara online lewat situs resmi Kemensos, yakni cekbansos.kemensos.go.id.

- Kunjungi situs cekbansos.kemensos.go.id.

- Masukkan nama provinsi, kabupaten atau kota, kecamatan, serta desa sesuai wilayah penerima manfaat masing-masing.

- Masukkan nama lengkap penerima manfaat sesuai KTP.

Halaman:

Editor: Annisa.Fauziah

Sumber: Kemensos


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x