Beras 10 Kg dari Bansos Pangan 2023 Cair untuk 21,3 Juta KPM, Siapa Saja Penerimanya?

- 15 April 2023, 15:20 WIB
Ilustrasi - Bansos pangan 2023 berupa beras 10 kg ini menyasar 21,3 juta KPM (Keluarga Penerima Manfaat) di seluruh Indonesia.
Ilustrasi - Bansos pangan 2023 berupa beras 10 kg ini menyasar 21,3 juta KPM (Keluarga Penerima Manfaat) di seluruh Indonesia. //Renny T Hamzah

 

Pada peluncuran ini, bansos beras diberikan selama tiga bulan untuk 21,3 juta KPM,” ungkap Dirut Perum Bulog Budi Waseso.

Budi Waseso menjelaskan Bulog menyalurkan sebanyak 213.530 ton beras untuk program bansos pangan 2023 selama bulan Maret, April, dan Mei.

Baca Juga: Cek Penerima Bansos Pangan 2023 yang Sudah Cair April, Akses Link cekbansos.kemensos.go.id

Ia juga mengatakan kalau total penyaluran beras selama tiga bulan mencapai 640.590 ton.

KPM untuk bantuan sosial ini berasal dari penerima Program Keluarga Harapan (PKH) atau Bantuan pangan Non Tunai (BPNT).

 

Untuk memastikan siapa saja penerima bansos pangan 2023 berupa beras 10 kg ini, lakukan cek penerima di cekbansos.kemensos.go.id.

Halaman:

Editor: Cecev Handoyo

Sumber: Kemensos ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x