Bansos PKH April 2023 Kapan Cair, Ikuti Langkah Ini untuk Cek Penerimanya dan Ambil Dana Tunai di Kantor Pos

- 21 April 2023, 11:40 WIB
Ilustrasi - Penerima PKH April 2023 dapat mengambil dana tunai di Kantor Pos terdekat.
Ilustrasi - Penerima PKH April 2023 dapat mengambil dana tunai di Kantor Pos terdekat. /ANTARA FOTO/Dedhez Anggara.

PR DEPOK – Banyak masyarakat bertanya-tanya kapan dana tunai bansos PKH April 2023 akan dicairkan.

 

Untuk mengetahuinya, ikuti langkah-langkah sederhana ini untuk melakukan pengecekan penerima PKH April 2023 dan mengambil dana tunai di Kantor Pos terdekat.

Bantuan sosial PKH April 2023 ini diharapkan dapat memberikan manfaat yang besar bagi Keluarga Penerima Manfaat.

Dana tunai dari PKH April 2023 yang diberikan senilai Rp3 juta dapat dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari, seperti makanan, pendidikan, dan kesehatan keluarga.

Baca Juga: Cara Dapatkan PKH Tahap 2 Bulan Ini, Cek Statusmu dengan Memasukkan Data di cekbansos.kemensos.go.id Sekarang

Oleh karena itu, sangat penting bagi Anda untuk memastikan bahwa Anda telah terdaftar sebagai penerima manfaat PKH April 2023.

Program Keluarga Harapan (PKH) merupakan salah satu bentuk bantuan sosial yang diberikan pemerintah kepada masyarakat yang tergolong miskin.

 

Program Keluarga Harapan atau PKH tahap 2 akan mulai disalurkan pada bulan April 2023 ini kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Berkaca pada penyaluran di tahun sebelumnya, PKH tahap 2 akan disalurkan pada bulan April hingga Juni 2023 mendatang.

Baca Juga: Akses Daftar Penerima Bansos April 2023 di Link Ini, Cek secara Online Sekarang

Untuk cara cek bansos PKH April 2023 ini kapan cair, masyarakat bisa mengunjungi situs resmi Kemensos secara online dan gratis.

Pengecekan status bansos ini bisa dilakukan dengan mengakses link cekbansos.kemensos.go.id yang dilakukan lewat HP atau komputer.

 

Oleh karena itu, jika Anda ingin melakukan cek status bansos tersebut, silakan mengikuti langkah berikut ini.

- Login lewat link cekbansos.kemensos.go.id atau KLIK DI SINI.

Baca Juga: 10 Link Twibbon Idul Fitri 2023 Gratis dan Menarik untuk Ucapan Selamat Lebaran di Hari Kemenangan

- Isikan wilayah penerima manfaat, terdiri dari Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan.

- Ketikan nama lengkap penerima manfaat sesuai KTP Anda.

 

- Masukkan ulang kode captcha yang muncul pada kotak yang tersedia di layar dashboard.

- Klik 'CARI DATA', lalu tunggu hingga pencarian selesai.

Baca Juga: Syarat dan Cara Daftar PKH April 2023, Isi Datamu di Aplikasi Ini Sekarang

Setelah pencarian selesai, data keluarga penerima manfaat akan ditampilkan di layar situs cekbansos.kemensos.go.id.

Beberapa data yang ditampilkan berupa nama lengkap dan NIK KTP KPM, jenis bansos yang didapatkan, serta status bantuan sudah tersalur atau belum.

 

Untuk mengetahui PKH April 2023 kapan cair, Anda bisa melakukan pengecekan dengan cara di atas secara berkala.

Jika pada status bansos tertulis sudah tersalur, maka KPM bisa langsung mendatangi ATM Bank Himbara atau Kantor Pos terdekat untuk mencairkan dana bantuan sosial.

Baca Juga: Cara Daftar PKH Anak Sekolah Bulan Ini, Dapatkan Bantuan Dana hingga Rp4,4 Juta dengan Memberi Data Ini

Itulah informasi terkait bansos PKH April 2023 kapan cair, ikuti langkah ini untuk cek penerimanya dan ambil dana tunai di Kantor Pos.***

Editor: Cecev Handoyo

Sumber: Kemensos


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah