Cek Penerima BPNT Mei 2023 di cekbansos.kemensos.go.id, Ketik Kode Berikut

- 1 Mei 2023, 08:21 WIB
Ilustrasi - Masyarakat yang memenuhi kriteria dapat melakukan pengecekan status penerima BPNT Mei 2023.
Ilustrasi - Masyarakat yang memenuhi kriteria dapat melakukan pengecekan status penerima BPNT Mei 2023. /ANTARA FOTO/Fikri Yusuf

PR DEPOK – Masyarakat yang memenuhi kriteria dapat melakukan pengecekan status penerima BPNT Mei 2023.

 

Pengecekan status penerima BPNT Mei 2023 dilakukan melalui situs resmi milik Kemensos, yakni cekbansos.kemensos.go.id.

Dengan cara memasukkan kode yang telah disediakan, masyarakat dapat melakukan verifikasi sebagai penerima BPNT Mei 2023.

Informasi selengkapnya terkait cek penerima BPNT Mei 2023 dapat disimak di artikel ini.

Baca Juga: BPNT Mei 2023 Cair Rp400.000, Siapkan KTP Lalu Cek Namamu di Link cekbansos.kemensos.go.id

Bulan Mei 2023 ini merupakan jadwal penyaluran bansos BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai) dari pemerintah untuk KPM yang berhak.

Dana BPNT diberikan sebesar Rp200.000 setiap bulannya, sehingga totalnya dalam setahun diterima Rp2,4 per KPM (Keluarga Penerima Manfaat).

 

Namun ada kalanya penyaluran dana BPNT dirapel setiap dua atau tiga bulan sekali seperti yang dilakukan pemerintah pada penyaluran-penyaluran sebelumnya.

Jika berkaca pada Maret kemarin, besaran dana BPNT yang disalurkan pemerintah adalah sebesar Rp400.000 untuk periode Januari dan Februari.

Baca Juga: Cara Cek Status Pendaftaran DTKS DKI Jakarta agar Bisa Dapat Bansos bagi Masyarakat Kategori Miskin

Sehingga diprediksi di bulan Mei ini KPM akan mendapatkan dana BPNT sebesar Rp400.000 untuk penyaluran Maret dan April 2023.

Dana tunai tersebut bisa dicairkan melalui ATM Bank Himbara (Bank Mandiri, BNI, BRI, BTN) atau Kantor Pos.

 

Skema ini berbeda jika dibandingkan dengan penyaluran dana BPNT tahun lalu, dimana bansos ini disalurkan berupa saldo untuk kemudian dibelanjakan di E-warong yang ditentukan.

Tahun ini pencairannya berupa dana tunai yang bisa dibelanjakan sembako di warung atau toko di mana saja.

Baca Juga: Cek Status Daftar Penerima Bansos Kemensos secara Online 2023, Sesuaikan dengan Data Ini

Meski demikian, KPM harus memastikan dahulu apakah memang berhak mendapatkan dana BPNT tersebut atau tidak.

Masyarakat yang tergolong miskin dan telah terdaftar di DTKS (Data Terpadu Kesejahteraan Sosial) harus mengecek statusnya secara berkala.

 

Caranya dengan cek penerima BPNT Mei 2023  secara online di link resmi milik Kemensos, yakni cekbansos.kemensos.go.id.

Ikutilah petunjuk berikut ini:

Baca Juga: Syarat dan Jadwal Cair BLT Ibu Hamil 2023, Cek Nama Penerimanya di cekbansos.kemensos.go.id

- Kunjungi laman cekbansos.kemensos.go.id di HP ataupun PC dan laptop dengan menggunakan browser, bisa juga dengan KLIK DI SINI.

- Jika sudah, masukkan sejumlah data wilayah administrasi yang terdiri dari nama Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan.

 

- Masukkan pula nama lengkap penerima manfaat sesuai KTP.

- Jangan lupa ketik kode captcha yang muncul di kolom dashboard. Jika tidak terlihat secara jelas, mintalah kode yang baru dengan mengklik ikon 'Refresh'.

Baca Juga: Cara Cek Penerima Bansos Pangan Mei 2023, Masukkan Data Ini Lalu Dapatkan Beras, Daging Ayam dan Telur

- Klik 'CARI DATA'.

Sistem kemudian akan mencari data berupa nama, wilayah, dan jenis bansos berdasarkan data yang dimasukkan.

 

Jika dinyatakan sebagai penerima, maka dana tunai sebesar Rp400.000 siap untuk dicairkan.

Itulah informasi terkait cek penerima BPNT Mei 2023 di cekbansos.kemensos.go.id,  dengan mengetik kode berikut.***

Editor: Cecev Handoyo

Sumber: Kemensos


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x