Cek Penerima Bansos PKH 2023 Online di Sini, Siapkan KTP dan HP

- 9 Mei 2023, 13:47 WIB
Ini cara cek penerima bansos PKH 2023 secara online. Siapkan KTP dan HP.
Ini cara cek penerima bansos PKH 2023 secara online. Siapkan KTP dan HP. /Twitter @KemensosRI

PR DEPOK - Bantuan sosial (bansos) pada tahun 2023 masih terus digalakan oleh pemerintah untuk membantu meringankan beban ekonomi masyarakat, salah satunya melalui Program Keluarga Harapan (PKH).

 

Bansos PKH 2023 yang disalurkan dalam 4 tahap pencairan dalam setahun akan terus digaungkan menyasar masyarakat yang membutuhkan dan telah terdata di DTKS.

Masyarakat pun bisa segera melakukan cek penerima bansos PKH 2023 secara online melalui situs resmi cekbansos.kemensos.go.id.

Cukup dengan menggunakan KTP dan HP (handphone), cek penerima bansos PKH 2023 online sudah bisa dilakukan.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Aquarius Hari Ini Selasa, 9 Mei 2023: Dapat Hasil yang Baik, Pemasukan Keuangan Meningkat

Cara cek penerima bansos PKH 2023 online dengan KTP dan HP melalui cekbansos.kemensos.go.id bisa disimak selengkapnya dalam uraian berikut.

Cara cek penerima bansos PKH 2023

1. Ketikan cekbansos.kemensos.go.id di browser HP

2. Masukan data KTP berisi nama alamat lengkap berupa provinsi, kabupaten/kota, kecamatan dan desa pada bagian menu WILAYAH PM

Baca Juga: Ucapan dan Twibbon Hari Perawat Internasional 2023, Pakai dan Bagikan Gratis di Sini

3. Ketikan data KTP berupa nama lengkap pada bagian menu NAMA PM

4. Input huruf kode captcha di menu kotak kode

5. Klik CARI DATA

Sistem akan mencarikan nama penerima PKH 2023 yang ada di server DTKS Kemensos.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Aries, Taurus, dan Gemini Rabu, 10 Mei 2023: Buatlah Rencana agar Mendapatkan Hasil Maksimal

Jika nama sesuai data diinput muncul, maka sudah dipastikan akan mendapatkan bansos PKH 2023.

Bansos PKH 2023 sendiri disalurkan dalam 4 tahap yakni tahap 1 pada Januari-Maret lalu, tahap 2 April-Juni, tahap 2 Juli-Agustus dan terakhir tahap 4 pada Oktober-Desember.

Bantuan berupa bansos PKH 2023 dicairkan dalam bentuk tunai atau BLT dalam kategori yang berbeda sesuai yang diusulkan KPM saat mendata DTKS.

Bansos PKH 2023 yang cair kepada para KPM total ada 7 kategori bansos yakni:

Baca Juga: 5 Tempat Soto Enak di Kota Sukabumi, Catat Alamatnya

1. Bansos PKH kategori BLT Ibu Hamil Rp 3 juta per tahun atau Rp750.000 per tahap

2. Bansos PKH kategori BLT Siswa SMA Rp 2 juta per tahun atau Rp500.000 per tahap

3. Bansos PKH kategori BLT Siswa SD Rp900.000 per tahun atau Rp225.000 per tahap

4. Bansos PKH kategori BLT Siswa SMP Rp 1,5 juta per tahun atau Rp375.000 per tahap

Baca Juga: Cara Ajukan Pinjaman Online Lewat Aplikasi JULO, Cepat Cair!

5. Bansos PKH kategori BLT Disabilitas Rp 2,4 juta per tahun atau Rp600.000 per tahap

6. Bansos PKH kategori BLT Ibu Hamil Rp 2,4 juta per tahun atau Rp600.000 per tahap

7. Bansos PKH kategori BLT Balita Rp 3 juta per tahun atau Rp750.000 per tahap

Demikian info terkait cek penerima Bansos PKH 2023 online di situs cekbansos.kemensos.go.id menggunakan KTP dan HP.***

Editor: Tesya Imanisa

Sumber: pkh.kemensos.go.id cekbansos.kemensos.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah