Dana Bansos BPNT Tahap 3 Mei-Juni Rp400.000 Cair Lewat Bank Ini, Cek ATM Segera

- 23 Juni 2023, 14:44 WIB
Cek pencairan dana bansos BPNT Tahap 3 Mei-Juni Rp400.000 lewat bank ini.
Cek pencairan dana bansos BPNT Tahap 3 Mei-Juni Rp400.000 lewat bank ini. /ANTARA/Prasetia Fauzani

PR DEPOK – Dana BPNT Tahap 3 alokasi Mei-Juni cair Rp400.000 melalui sejumlah bank, Keluarga Penerima Manfaat segera cek ATM masing-masing.

 

Diketahui, BPNT diberikan secara tunai pada tahun 2023 ini yang penyalurannya termasuk via beberapa bank.

Kabarnya dana BPNT Tahap 3 alokasi Mei-Juni sudah cair sejak 19 Juni 2023.

Hal ini diketahui melalui unggahan sejumlah KPM BPNT yang telah mencairkan bantuan sosial ini.

Baca Juga: Nyari Sarapan di Bengkalis? Cek 6 Tempat Makan Soto di Bengkalis

Mayoritas penyaluran dana bansos BPNT Tahap 3 melalui bank BNI, termasuk via KKS ATM yang dikeluarkan BNI.

Sementara Bank BRI, Mandiri dan BSI hingga saat ini belum ada informasi penyalurannya.

Salah satu penyebab pencairan BPNT tidak merata karena dilakukan secara bertahap. Selain itu, setiap bulan Kementerian Sosial (Kemensos) terus memperbaharui data penerima.

Maka dari itu, KPM yang belum menerima bansos BPNT alokasi Mei-Juni perlu bersabar.

Baca Juga: Rekomen! 6 Kedai Mie Ayam di Karawang yang Punya Cita Rasa Lezat dan Nikmat, Harganya Terjangkau

Pasalnya, bila sudah terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DKTS), otomatis akan menerima bansos BPNT tahap 3.

Artinya, baik itu pemilik rekening bank (BRI, BTN, Mandiri, BSI) beserta pemegang kartu KKS merah putih terbitan bank lain bisa mencairkannya dalam waktu dekat.

Untuk mengetahui apakah terdaftar di DTKS atau tidak, segera cek penerima secara online melalui website cekbansos.kemensos.go.id, atau Aplikasi Cek Bansos.

Apabila terdaftar dengan status (Ya) dengan keterangan periode (Mei-Juni), KPM segera cek ATM agar mengetahui dana BPNT Tahap 3 sudah ditransfer atau belum.

Baca Juga: Berburu Kuliner di Bengkalis? Cobain 5 Sate Terenak di Bengkalis

Untuk diketahui, bansos BPNT tahun ini dicairkan selain melalui bank, juga lewat kantor pos.

Pencairan dana bansos BPNT melalui bank umumnya bagi KPM yang tinggal dekat lokasi bank.

Sementara itu, pencairan melalui kantor pos biasanya difokuskan bagi KPM yang bermukim di daerah 3 T.

Sebagai informasi, selain bansos BPNT Tahap 3, Kemensos juga bakal mencairkan bansos untuk Program Keluarga Harapan (PKH).

Baca Juga: Heboh Isu Perselingkuhan Syahnaz dan Rendy, Lady Nayoan Mantap Ingin Bercerai

BPNT dan PKH merupakan bansos regular yang biasanya dicairkan bersamaan. Tahun 2023 ini, baik BPNT maupun PKH disalurkan via bank dan kantor pos.

Sejumlah KPM yang memenuhi syarat, kemungkinan bisa menerima dana BPNT dan PKH sekaligus.

Maka dari itu, segera cek rekening dan cek penerima untuk mengetahui penyaluran bansos BPNT dan PKH bulan ini.

Demikian artikel ini, semoga bisa membantu para KPM yang tengah menunggu pencairan bansos PKH dan BPNT Tahap 3.***

Editor: Tesya Imanisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah