2 Cara Daftar DTKS untuk Dapatkan Bansos 2024, Cukup Siapkan Ini!

- 11 Januari 2024, 21:08 WIB
Cara daftar DTKS untuk mendapatkan bansos 2024 dari pemerintah.
Cara daftar DTKS untuk mendapatkan bansos 2024 dari pemerintah. /Instagram @kinerja.pejabat/

PR DEPOKBagi masyarakat yang ingin mendapat bansos 2024, kini ada 2 cara praktis untuk melakukan daftar DTKS.

Melalui 2 cara tersebut , proses daftar DTKS semakin memudahkan para calon penerima bansos 2024.

Inilah 2 cara daftar DTKS selengkapnya yang bisa digunakan bagi para KPM (Keluarga Penerima Manfaat) bansos 2024.

Namun, sebelum melakukan daftar DTKS untuk mendapatkan bansos 2024, Anda harus menyiapkan sejumlah dokumen berupa KK dan KTP.

Baca Juga: Ramalan Shio Ayam, Anjing, Babi untuk Jumat, 12 Januari 2023: Tentukan Arah dalam Hubungan

Daftar DTKS Secara Online

Pertama, bagi yang gemar beraktivitas online, dapat memilih cara pendaftaran menggunakan Aplikasi Cek Bansos.

Caranya cukup sederhana, dengan mengunduh aplikasi tersebut dari Play Store, membuat akun baru, dan mengisi data diri lengkap, termasuk NIK dan nomor KK.

Pastikan untuk mengunggah foto KTP dan swafoto Anda sambil memegang KTP, sebagai langkah verifikasi yang harus dilakukan.

Baca Juga: Hujan Deras Picu Sungai Cikapundung Meluap, Banjir Parah di Kota Bandung, Ini Penyebabnya

Daftar DTKS Secara Offline

Alternatif kedua untuk mendapatkan bansos 2024 adalah dengan mendaftar secara langsung di kantor Desa/Kelurahan setempat.

Dalam hal ini, persiapkan dokumen penting seperti KTP dan KK. Selanjutnya, Anda datang langsung ke kantor Desa/Kelurahan setempat.

Proses pendaftaran akan lebih personal dan dapat membantu Anda memahami lebih baik mengenai program bansos yang tersedia.

Baca Juga: Mengapa Bansos PKH Tahap 1 dan BPNT Januari 2024 Masih Belum Cair? Cek Penjelasannya, Ada Estimasi Pencairan

Namun, perlu diingat,  agar Anda selalu memantau dan mengecek status penerimaan bansos secara berkala setelah melakukan pendaftaran.

Cek status dapat dilakukan melalui situs web resmi cekbansos.kemensos.go.id. Dengan memasukkan informasi yang diperlukan, Anda dapat memastikan sebagai penerima bansos 2024.

Dengan dua cara pendaftaran yang fleksibel ini, diharapkan masyarakat dapat lebih cepat dan efektif mendapatkan manfaat bansos yang disalurkan pemerintah.

Persiapkan dokumen-dokumen tersebut, pilih cara yang sesuai dengan kenyamanan Anda, dan ikuti langkah-langkahnya.

Baca Juga: Bansos BPNT Januari 2024 Sudah Cair Hari Ini atau Belum? Cek Info Terkini Seputar Jadwal Pencairan di Sini

Itulah informasi terkait 2 cara daftar DTKS untuk mendapatkan bansos 2024 yang disalurkan pemerintah.***

Editor: Cecev Handoyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah