BPNT Tahap 1 2024 Cair Rp200.000 Sampai Kapan? Simak Estimasi Pencairan dan Nama Penerima di Link Ini

- 10 Februari 2024, 20:30 WIB
Ilustrasi BPNT tahap awal 2024.
Ilustrasi BPNT tahap awal 2024. /Instagram @program_bansos_kab_lebak/

PR DEPOK - BPNT tahap 1 2024 sudah cair dan dialokasikan Rp200.000 untuk 1 bulan, bansos sudah banyak diterima oleh KPM karena sudah cair sejak awal bulan Februari 2024.

Biasanya BPNT disalurkan 2 -3 bulan sekaligus oleh Kemensos, dan akan dicairkan di dua tempat yakni di Bank Himbara dan Kantor Pos.

Akan tetapi, kini hanya diterima untuk 1 bulan saja dan bisa dicairkan di dua tempat tersebut pakai KKS dan Surat Undangan.

Baca Juga: Beri Sambutan Kampanye Akbar di GBK, Prabowo Subianto Minta Maaf Karena Peserta Melampaui Prediksi

BPNT tahap 1 2024 ditargetkan kepada 18,8 juta KPM, yang berhak menerima bantuan pangan.

Jika KPM sudah menerima dana BPNT tahap 1 2024, nantinya masyarakat sendiri yang akan membelanjakannya ke toko sembako.

Lantas, BPNT tahap 1 2024 cair Rp200.000 sampai kapan?

Baca Juga: 15 Rekomendasi Rumah Makan Paling Populer dan Favorit di Kediri, Simak Ulasannya

BPNT tahap 1 2024 akan disalurkan Rp200.000 sampai akhir bulan Februari 2024, dan akan disalurkan bertahap kepada KPM diseluruh wilayah di Indonesia.

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x