Harga Emas Antam Menguat Selasa 7 Mei 2024, Naik Rp8.000 per Gramnya

- 7 Mei 2024, 14:46 WIB
Berikut ini merupakan informasi soal harga emas Antam hari ini 7 Mei 2024, tercatat menguat, segini harganya.
Berikut ini merupakan informasi soal harga emas Antam hari ini 7 Mei 2024, tercatat menguat, segini harganya. /Pexels/Michael Steinberg.

PR DEPOK - Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (Antam) kembali menunjukkan kenaikan pada Selasa, 07 Mei 2024.

Menurut data yang dipantau dari laman resmi Logam Mulia, harga emas Antam naik sebesar Rp8.000 per gram, membuat harga menjadi Rp1.318.000 per gram.

Buyback

Baca Juga: 8 Tempat Makan Terkenal di Jayapura, Lezat dan Menunya Beragam Ada Seafood hingga Daging Sapi

Kenaikan ini terjadi setelah sebelumnya, pada Senin 6 Mei 2024, harga emas berada di level Rp1.310.000 per gram. Adapun harga jual kembali (buyback) emas batangan pada hari yang sama adalah sebesar Rp1.210.000 per gram.

Transaksi jual beli emas batangan pada PT Antam Tbk dikenakan potongan pajak sesuai dengan ketentuan PMK No. 34/PMK.10/2017.

Untuk penjualan kembali emas batangan dengan nominal lebih dari Rp10 juta, dikenakan PPh 22 sebesar 1,5 persen bagi pemegang NPWP dan 3 persen bagi non-NPWP. Sedangkan PPh 22 atas transaksi buyback akan dipotong langsung dari total nilai buyback.

Baca Juga: Teuku Ryan Klarifikasi soal Gugatan hingga Uang Rp500 Juta: Saya Tidak Pernah Tahu...

Berikut adalah harga pecahan emas batangan yang tercatat di Logam Mulia Antam pada Selasa:

- Harga emas 0,5 gram: Rp709.000
- Harga emas 1 gram: Rp1.318.000
- Harga emas 2 gram: Rp2.576.000
- Harga emas 3 gram: Rp3.839.000
- Harga emas 5 gram: Rp6.365.000
- Harga emas 10 gram: Rp12.675.000
- Harga emas 25 gram: Rp31.562.000
- Harga emas 50 gram: Rp63.045.000
- Harga emas 100 gram: Rp126.012.000
- Harga emas 250 gram: Rp314.765.000
- Harga emas 500 gram: Rp629.320.000
- Harga emas 1.000 gram: Rp1.258.600.000

Halaman:

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah