Sinopsis Film Fight Back To School, Saat Seorang Agen Rahasia Menyamar sebagai Siswa SMA Demi Jalani Misi

28 Mei 2021, 13:45 WIB
Sinopsis film Fight Back To School yang tayang di Bioskop Trans TV pada Jumat, 28 Mei 2021 pukul 23.30 WIB. /

PR DEPOK – Berikut ini adalah sinopsis lengkap film Fight Back To School yang akan tayang di Bioskop Trans TV malam ini Jumat, 28 Mei 2021 pada pukul 23.30 WIB.

Film Fight Back To School atau dalam bahasa China berjudul asli To Hok Wai Lung adalah film komedi Hong Kong tahun 1991 yang disutradarai oleh Gordon Chan dan dibintangi oleh Stephen Chow.

Film yang berlatar di SMA Shatin, Hong Kong ini adalah salah satu film legendaris yang pernah dibintangi Stephen Chow.

Baca Juga: Transit di Dubai, Arsy Hermansyah Minta Ashanty Beli Rumah di Dubai

Berdurasi 100 menit, film Fight Back to School dirilis pertama kali pada 18 Juli 1991 silam di Hong Kong.

Fight Back To School bahkan menjadi film terlaris Hong Kong pada tahun 1991, diikuti oleh sekuel Fight Back to School 2 pada tahun 1992 dan Fight Back to School 3 pada tahun 1993.

Film ini mengisahkan tentang seorang pria bernama Chow Sing-Sing (diperankan oleh Stephen Chow) akan didiskualifikasi dari Satuan Tugas Khusus (SDU) elit Kepolisian Hong Kong karena dia mengabaikan rekan satu timnya selama latihan.

Baca Juga: Cek Nama Penerima Bansos Mei 2021 Pakai KTP di cekbansos.kemensos.go.id

Namun, seorang perwira senior, menggunakan kesempatan ini dengan menyebarkannya sebagai siswa yang menyamar ke Edinburgh College untuk menemukan pistol yang dicuri.

Ditambah wajah Sing, yang menurut sang perwira awet muda membuat penyamarannya tidak akan diketahui para siswa disana.

Dengan identitas barunya sebagai siswa SMA, Chow Sing-Sing harus mengubah namanya menjadi Star Chow.

Baca Juga: Mulai Jalani Pengobatan di Turki, Ashanty Akui Dirinya Akan Ditangani 6 Dokter

Operasi penyamaran menjadi rumit ketika Star bermitra dengan paman Tat, yang merupakan seorang detektif polisi yang sudah tua dan tidak kompeten (diperankan oleh Ng Man-Tat).

Namun, ternyata dalam penyamarannya menjadi seorang anak SMA, Star jatuh cinta dengan Nona Ho (diperankan oleh Cheung Man), sang penasihat sekolah.

Film ini berada di bawah pendistribusian Win's Movie Production & I/E Co. Ltd dan Orange Sky Golden Harvest.

Baca Juga: Meski Berada di Turki untuk Jalani Pengobatan, Ashanty Berencana Renovasi Rumahnya di Cinere

Menurut situs review IMDb, Fight Back To School mendapatkan skor 7,1/10, sementara penonton di situs agregator ulasan Rotten Tomatoes memberikan skor 87 persen.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Tags

Terkini

Terpopuler