Lagu Welcome to Indonesia yang dinyanyikannya Dianggap Sindir Pemerintah, Begini Tanggapan Kiky Saputri

16 Juli 2021, 08:00 WIB
Komika Kiky Saputri. /Instagram.com/@kikysaputrii

PR DEPOK – Baru-baru ini nama komika Kiky Saputri sedang menjadi perbincangan publik terkait sebuah lagu yang dinyanyikannya.

Setelah lagu yang dinyanyikan Kiky Saputri “Welcome to Indonesia” viral di media sosial, lagu tersebut menjadi sorotan dan banyak menuai pro dan kontra dari berbagai pihak.

Pasalnya lagu yang dibawakan Kiky Saputri dianggap mengkritik pemerintah terkait penanganan pandemi Covid-19.

Baca Juga: Selalu Tampil Ceria dan Kocak, Kiky Saputri Mendadak Rapuh dan Menangis di Hadapan sang Ayah

Namun saat ditanya mengenai lagu tersebut, Kiky Saputri menjelaskan bahwa lagu yang dinyanyikannya itu ingin memiliki manfaat bagi banyak orang.

“Ya balik lagi emang maksudnya, ya karena ada wadahnya, ada momennya terus Kiky berpikir bahwa kayaknya gue bisa nih ngelakuin sesuatu yang ada manfaatnya buat banyak orang,” kata Kiky Saputri sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari kanal YouTube KH Infotainment.

Selain itu, menurut Kiky lirik lagu dari Welcome to Indonesia tersebut memang cukup beragam, namun Kiky Saputri ingin membuat lirik lagu tersebut dapat mewakili dan bermanfaat bagi semua orang.

“Banyak yang bikin lagu itu untuk lucu-lucuan, terus cinta-cintaan. Tapi aku pikir apa ya lirik lagu yang bisa mewakili banyak orang, bisa ada manfaatnya juga, akhirnya bikin lagu itulah,” katanya.

Baca Juga: Selesai Karantina Mandiri, Song Joong Ki Lanjutkan Syuting Film Terbarunya 'Bogota'

Tidak hanya itu, Kiky Saputri juga berharap semoga lirik lagu yang dinyanyikan dapat menghibur masyarakat di tengah wabah Covid-19 ini.

Kemudian ia juga berharap lagu ini bisa menjadi sentilan bagi oknum pemerintah agar tidak melakukan hal yang dapat merugikan rakyat.

“Dan semoga bisa apa ya, bisa menjadi menghibur kita semua juga di kala PPKM Darurat, dan juga bisa menjadi sentilan sedikit supaya oknum pemerintah nih oknum ya, oknum pemerintah jangan lagi melakukan hal-hal yang dapat merugikan rakyat. Kasian rakyat juga disituasi berat kaya gini,” kata Kiky.

Selanjutnya, saat ditanya perihal lagu tersebut banyak menuai komentar, Kiky menjelaskan dirinya bukan tidak menghargai pemerintah atau perjuangan tenaga kesehatan, melainkan ia ingin oknum pemerintah berhenti melakukan hal yang merugikan rakyat.

Baca Juga: Uya Kuya Curhat Keluarga Tak Lagi Damai: Biasanya Kita Ngobrol Ketawa-ketawa, Terus Hidup Jadi Diatur Bro

“Justru Kiky bikin lagu ini karena udah kasian liat perjuangan nakes yang mati-matian ngejaga kita, ngerawat kita tapi ada oknum pemerintah yang melakukan hal yang merugikan rakyat,” ujar komika Kiky Saputri.

Sebelumnya diketahui Kiky Saputri menyanyikan lagu Welcome to Indonesia yang diunggah pada akun Instagram pribadinya dengan lirik diduga menyindir pemerintah.***

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: Youtube KH Infotaiment

Tags

Terkini

Terpopuler