Sampaikan Permohonan Maaf atas Kontennya dengan SJ, Gilang Dirga Berang Timnya Tetap Diolok Warganet

8 September 2021, 18:50 WIB
Gilang Dirga. /Instagram @gilangdirga

PR DEPOKPresenter Gilang Dirga beserta tim kanal YouTubenya Adiez Gilang meminta maaf atas kontennya dengan SJ.

Sayangnya, Gilang Dirga cukup menyesalkan tindakan warganet yang masih tetap mengoloknya meski video tersebut sudah dihapus sebagaimana disampaikannya melalui unggahan di akun Instagram @gilangdirga.

SEBELUMNYA GUE MOHON MAAF SEBESAR2NYA ATAS NAMA GUE PRIBADI DAN TIM. SEJAK GUE TAKEDOWN VIDEO DENGAN SJ MASIH BANYAK YG NGATAIN GUE SERTA TIM DENGAN KALIMAT SEPERTI “K*NT*L” , “ANJ*NG”, DLL,” kata Gilang Dirga dikutip Pikiranrakyat-depok.com.

Baca Juga: Didapuk Jadi Duta Nasional untuk Patriotisme oleh Kemenhan, Agnez Mo: Terima Kasih Atas Kehormatan Ini

BEGINI, GUE MENYADARI KESALAHAN GUE DENGAN MENGUNDANG SJ. TAPI ENTAH KENAPA GUE GA TERIMA GUE DAN TIM DIKATAIN BEGITU,” tuturnya.

Gilang Dirga mengatakan bahwa dia dan timnya memang bukanlah manusia sempurna, tetapi ia mempertanyakan apakah seperti ini cara mengingatkan orang yang melakukan kesalahan.

KAMI MEMANG TIDAK SEMPURNA, TAPI APAKAH BEGITU CARA MENGINGATKAN KESALAHAN SESEORANG,” ujar suami Adiezty Fersa ini.

Ia menambahkan bila memang seperti itu, maka ia mengajak warganet yang mencemoohnya untuk bertemu dan ngobrol secara langsung.

Baca Juga: Masih Butuh Sedikit Pemulihan, Virgil van Dijk: Saya Baik-baik Saja Untungnya

KALAU MEMANG IYA, SEBAIKNYA KITA KETEMUAN AJA LANGSUNG BUAT NGOBROL,” tambah Gilang Dirga.

Gilang Dirga kemudian mempersilahkan warganet mengoloknya secara langsung di hadapannya.

SILAHKAN KATAIN GUE LANGSUNG DIDEPAN MUKA GUE! GUE TUNGGU DI DM YA, NANTI KITA TENTUKAN JADWALNYA,” tuturnya.

Sebelumnya, nama Gilang Dirga menjadi perbincangan publik setelah dirinya mengundang mantan narapidana kasus pencabulan anak atau pedofilia, Saipul Jamil (SJ).

Baca Juga: Rimar Idol Belum Pernah Berpacaran Selama 24 Tahun, Ternyata Ini Alasannya

Gilang Dirga disebut tengah menggunakan momentum demi meraup adsense dengan cara melakukan interogasi terhadap SJ.

Sejumlah warganet kemudian meluapkan kekecewaannya kepada Gilang Dirga yang dinilai tidak memikirkan perasaan terhadap korban.

Akibatnya, sejumlah subscribers dari kanal YouTube Gilang Dirga ingin berhenti mengikuti kanal YouTube akibat konten yang dibuatnya dengan SJ.***

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Tags

Terkini

Terpopuler