Tagih Rp500 Juta, Ivan Gunawan Panik saat Deddy Corbuzier Lupa Kata Sandi Koper yang Diberikan Padanya

11 September 2021, 10:09 WIB
Ivan Gunawan tagih kata sandi untuk koper berisi uang Rp500 juta kepada Deddy Corbuzier. /Tangkap layar YouTube Deddy Corbuzier

PR DEPOK - Ivan Gunawan telah berhasil melakukan tantangan dari Deddy Corbuzier untuk menurunkan berat badan sebanyak 20 kilogram.

Ivan Gunawan kini telah menurunkan berat badan hingga 25 kilogram, sehingga telah berhak membuka koper yang berisi yang Rp500 juta yang telah dijanjikan Deddy Corbuzier.

Namun, saat hendak membuka koper tersebut, tak ada yang ingat dengan kata sandi yang menjadi kunci agar koper bisa terbuka.

Baca Juga: Oknum Guru Olahraga di Jawa Timur Terancam 20 Tahun Penjara Usai Dilaporkan Mencabuli Enam Muridnya

"Kok nggak mau kebuka sih koper ini?" kata Deddy Corbuzier, dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari kanal YouTube Deddy Corbuzier.

"108 coba, lo pernah ngomong sama gua. Bisa nggak? 801, 180? Apa 888 ya? Ya Master jangan gitu dong, masa nggak bisa kebuka," ujar Ivan Gunawan yang mulai panik karena kopernya tak bisa dibuka.

"Nggak mau (kebuka), nggak mau Gun. Gue kayaknya masih nyatet deh (kata sandinya). Gue kayaknya pernah ngasih tahu lo nomornya kan?" sahut Deddy sambil mencari catatan kata sandi di ponselnya.

Baca Juga: Soroti Polemik Tampilnya Saipul Jamil di TV, Bambang Wijdojanto: Salam Tabik dan Hormat untuk Sobat Angga

Namun, usai mencari-cari kata sandinya, Deddy Corbuzier pun menemukan bahwa kata sandi koper berisi uang Rp500 juta itu adalah 858.

Ketika sedang membuka koper tersebut, Igun langsung mengungkapkan rencananya akan menggunakan uang tersebut untuk membangun masjid.

"Gue mau ke Garut, gue mau lihat tanahnya, iya (untuk bangun masjid) di Garut. Jadi masjid ini namanya gue tuh, makanya gue tuh pengen namanya tuh perpaduan nama kita Master," katanya menerangkan.

Baca Juga: Kini Turun 25 Kg, Ivan Gunawan Ungkap Dulu Terpaksa Makan Banyak hingga Jadi Obesitas Demi Hal Ini

Menurut Ivan Gunawan, ia tak ingin menggunakan uang dari Deddy itu untuk dirinya sendiri.

Ia lebih memilih untuk memakainya untuk kebaikan dan membantu orang lain.

"Gue ngapain pakai uangnya, bukan hasil gue kerja. Jadi masjid gue nanti ya, in shaa Allah ya, jadi gue tuh bisa bikin buat orang belajar Al-Quran juga," tuturnya.

Baca Juga: Satu Grup di Liga Champions, Ac Milan dan Liverpool Tertarik Menukar Pemainnya

Usai koper berhasil terbuka, Deddy Corbuzier pun memberikannya kepada sahabat Ruben Onsu itu.

"Oke berarti sah milik Anda," kata mantan mentalis itu.

"Ah benar?! Bukan milik gue, ini jadi milik masyarakat, karena ini gue niatin," tutur Igun.***

Editor: Annisa.Fauziah

Sumber: Ivan Gunawan

Tags

Terkini

Terpopuler