Sinopsis Transcendence, Aksi Berbahaya Seorang Ilmuwan Memasukan Kesadarannya ke Teknologi Kecerdasan Buatan

28 September 2021, 17:30 WIB
Film Transcendence tayang malam ini di Bioskop Trans TV. /IG @movieporium/

PR DEPOK - Film Transcendence akan tayang di Bioskop Trans TV malam ini, 28 September 2021, pukul 22.00 WIB.

Film Transcendence dibintangi oleh Johnny Depp, Morgan Freeman, Rebecca Hall, Kate Mara, Cillian Murphy, Cole Hauser, dan Paul Bettany.

Transcendence merupakan film bergenre drama aksi fiksi sains yang disutradarai oleh Wally Pfister.

Baca Juga: Lesti Kejora dan Rizky Billar Datangi Polda Metro Jaya? Pengacara: yang Suka Fitnah, Berita Hoaks Kita Hajar!

Film Transcendence dirilis pada 10 April 2014 di Kota New York dan pada 18 April 2014 secara luas di Amerika Serikat.

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari situs IMDb, film Transcendence mendapat skor 6,2/10 dari 222.259 penilai.

Sinopsis Transcendence berkisah tentang obsesi berbahaya seorang ilmuwan yang memindahkan kesadarannya sendiri ke dalam teknologi program kecerdasan buatan.

Baca Juga: Kembali Datangi Polres Jaksel, Jonathan Frizzy Bawa Bukti Dirinya Korban KDRT

Dikisahkan, Dr Will Caster (Johnny Depp) merupakan ilmuwan yang meneliti sifat dari sapience sekaligus meneliti teknologi kecerdasan buatan.

Will dan timnya tengah melakukan program untuk menciptakan komputer “hidup”.

Menurut Will, jika dia dapat menciptakan komputer hidup tersebut, maka hal itu akan menciptakan singularitas teknologi atau yang dia sebut sebagai “Transendensi”.

Baca Juga: Terungkap Bukan Hanya Karena Anak, Inilah Alasan Jonathan Frizzy Masih Serumah dengan Dhena

Dalam pengembangan programnya tersebut, Will juga dibantu oleh istrinya yang bernama Evelyn (Rebecca Hall) yang juga seorang ilmuwan.

Salah satu tahapan pengembangan program tersebut, yakni Will akan melaksanakan serangkaian serangan disinkronisasi pada laboratorium kecerdasan buatan (AI) di seluruh Amerika Serikat.

Will memiliki waktu tidak lebih dari satu bulan untuk membuktikan pengembangan programnya tersebut.

Baca Juga: Jonathan Frizzy Angkat Suara Terkait Kasus KDRT yang Menjeratnya: Moga Kebenaran Terungkap

Namun, tampaknya program Will tersebut ditentang oleh sebagian pihak. Hingga membuatnya Will dan timnya mendapatkan penyerangan. Bahkan, Will pun tertembak dan membuatnya dirawat di rumah sakit.

Akibat penyerangan tersebut, pengembangan program Will menjadi terhambat.

Namun, meski harus terbaring kritis di rumah sakit, Will masih mempertahankan obsesinya tersebut.

Baca Juga: Unggah Rekaman CCTV Jonathan Frizzy Dihajar Oleh Wanita Diduga Dhena Devanka, Benny Simanjuntak: Saya Menangis

Will lantas memiliki rencana untuk mengunggah atau memindahkan kesadarannya ke sebuah komputer kuantum AI.

Dia meminta Evelyn untuk membuat rancangan rencana berbahayanya tersebut.

Sahabat dan rekan peneliti Will, Max Waters (Paul Bettany), mempertanyakan kebijaksanaan pilihan berbahaya tersebut.

Baca Juga: Teuku Ryan dan Ria Ricis Jawab Tudingan Seserahan Lamaran yang Dianggap Mewah

Max menganggap hal tersebut justru akan berbahaya jika nantinya justru menjadi ancaman bagi kehidupan manusia.

Max pun menolak untuk menjadi bagian pengembangan eksperimen tersebut.

Namun, Evelyn menuntut agar Max agar mau ikut dan menghubungkan intelijen komputer ke Internet melalui satelit.

Baca Juga: Dulu Pernah Dekat, Alshad Ahmad Ungkap Ria Ricis Berubah Sejak Bertemu Teuku Ryan: Dia Sekarang Sudah Berbeda

Pemimpin RIFT, Bree (Kate Mara), menculik Max dan akhirnya membujuknya untuk bergabung dengan grup.

Sementara itu, pemerintah menentang program yang ingin dilakukan Will, dan berusaha menghentikan program tersebut.

Lantas, apakah Will berhasil meraih obsesinya tersebut? Lalu, apakah hal itu justru benar-benar akan menjadi bencana?

Saksikan kisah selengkapnya di film Transcendence yang akan tayang di Bioskop Trans TV malam ini.***

Editor: Bintang Pamungkas

Sumber: IMDb

Tags

Terkini

Terpopuler