Joko Anwar Bocorkan Plot Pengabdi Setan 2: Communion, Masih Bercerita soal Keluarga Rini?

17 Juni 2022, 15:16 WIB
Sutradara Joko Anwar berbicara soal sekuel Pengabdi Setan 2: Communion yang akan segera rilis 4 Agustus 2022. /Instagram.com/@jokoanwar.

PR DEPOK - Sutradara kenamaan, Joko Anwar mengatakan bahwa proses syuting 'Pengabdi Setan 2 Communion' telah dilakukan sejak tahun 2020.

Kemudian, dijelaskan Joko Anwar, proses setelah produksi Pengabdi Setan 2 Communion ini memakan waktu setidaknya 2 tahun lamanya.

"Jaraknya memang lama. Kalau pun tidak pandemi, film ini juga tidak langsung rilis karena kami ingin buat film yang terencana dan memuaskan penonton film Indonesia," ucap Joko Anwar.

Lebih lanjut, pria yang juga seorang penulis ini membocorkan sedikit plot dari sekuel Pengabdi Setan 2 Communion.

Baca Juga: Profil Revi Mariska, Aktris Drama Kolosal yang Viral karena Ngaku Jadi Pengamen

Pada sekuelnya, kata Joko Anwar, akan menceritakan keluarga Rini (pemeran Tara Basro) yang berada di rumah susun setelah berhasil lari dari rumah di film pertama.

"Tantangan awal, kami ingin buat film dengan mencoba sesuatu yang belum pernah kita lakukan, eksporasi teknik, dan lainnya," ucap dia, dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara.

"Agar film kita ada terobosan baru dalam sisi penceritaan. Maka (pembuat dan pemain film) punya komitmen dan visi yang sama," ujar sutradara berusia 46 tahun ini menambahkan.

Baca Juga: Buka-Tutup Jakarta Fair 2022 Jam Berapa? ini Jadwal Lengkapnya Beserta Harga Tiket Masuk PRJ Kemayoran

Kemudian, pria yang juga seorang penulis ini mengungkapkan alasannya segera merilis 'Pengabdi Setan 2 Communion'.

Dijelaskan dia, pada film Pengabdi Setan yang pertama masih terdapat misteri dan pertanyaan yang perlu dijawab.

"Film yang pertama berisi cerita yang belum selesai dan ingin diceritakan ke beberapa chapter," ucap sutradara film 'Perempuan Tanah Jahanam' ini menjelaskan.

Baca Juga: Kabar Baik! Monas akan Dibuka Kembali untuk Umum

Ketika ditanya apakah merasa terbebani dengan kesuksesan film pertama, Joko Anwar mengaku setiap pembuatan film memang selalu merasa terbebani.

Adapun beban tersebut, kata Joko Anwar, adalah bagaimana agar Pengabdi Setan 2 Communion bisa lebih baik dari segi penceritaan maupun teknis.

"Kalau bicara beban, setiap kali kita bikin film selalu beban karena harus lebih bagus dari yang terakhir," tutur Joko Anwar.

Baca Juga: Soal Kecelakaan Hebat di GP Catalunya, Takaaki Nakagami: Helm Telah Menyelamatkan Hidup Saya

Joko Anwar pun membocorkan sedikit plot dari sekuel Pengabdi Setan 2 Communion. Di mana akan menceritakan soal keluarga Rini (pemeran Tara Basro).

Pada Pengabdi Setan 2 Communion diceritakan keluarga Rini yang berhasil lari dari rumah pada film pertama dan sudah pindah ke sebuah rumah susun.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Tags

Terkini

Terpopuler