3 Poin Menarik Drakor If You Wish Upon Me, Cerita Menyentuh Hati Ji Chang Wook dan Sooyoung SNSD

6 Agustus 2022, 15:33 WIB
Berikut dirangkum 3 poin menarik dalam drakor If You Wish Upon Me yang akan diperankan Ji Chang Wook dan Sooyoung SNSD. /Instagram.com/@kbsdrama.

PR DEPOK - If You Wish Upon Me KBS2 adalah drakor baru dengan cerita menyentuh hati yang diperankan oleh Ji Chang Wook dan Sooyoung SNSD.

Jelang penayangan perdana pada 10 Agustus 2022 mendatang, ada 3 poin menarik yang harus pecintra drakor ketahui sebelum menonton drakor If You Wish Upon Me.

Kisah dalam drakor If You Wish Upon Me terinspirasi oleh organisasi nyata di Belanda yang memenuhi keinginan pasien kanker stadium akhir.

Ji Chang Wook akan berperan sebagai Yoon Gyeo Re, seorang pria yang telah didorong hingga batas kemampuannya oleh kehidupan yang sulit dan penuh perjuangan.

Baca Juga: Chainsaw Man Diadaptasi Jadi Anime, Baru Rilis PV Terbaru hingga Tanggal Penayangan

Namun ketika Yoon Gyeo Re akhirnya harus menjadi sukarelawan di rumah sakit, dia menemukan hidupnya berubah dengan cara yang tidak terduga sambil membantu mewujudkan keinginan pasien.

Dilansir Pikiranrakyat-Depok.com dari Soompi, berikut 3 poin menarik dalam drama If You Wish Upon Me yang akan memikat pemirsa dari semua generasi.

1. Harapan Kecil Ji Chang Wook

Sejak usia muda, Yoon Gyeo Re (Ji Chang Wook) telah menjalani kehidupan yang penuh dengan kemalangan dan keputusasaan.

Baca Juga: Kumpulan Promo Kemerdekaan Makanan dan Minuman Spesial HUT ke-77 RI

Dia pergi ke panti asuhan sendirian untuk melarikan diri dari pelecehan ayahnya, dan berjuang untuk hidup hari demi hari.

Suatu hari secara tidak sengaja, Yoon Gyeo Re bertemu Kang Tae Shik (Sung Dong Il) yang merupakan pemimpin "Team Genie" di sebuah rumah sakit, dan menghadapi titik balik dalam hidupnya.

Poin menarik ini akan membuat penonton penasaran tentang perubahan seperti apa yang akan dibawa ke hidupnya melalui orang-orang di rumah sakit yang memprioritaskan kebahagiaan dalam hidup.

Baca Juga: Tunggu Pembukaan Kartu Prakerja Gelombang 40? Simak Dulu Syarat Daftar hingga Estimasi Jadwalnya

2. Tim Genie yang Bikin Keinginan Jadi Nyata

Drama If You Wish Upon Me menggambarkan kehidupan berbagai orang yang bersatu setelah hampir menyerah.

Poin menarik ini meningkatkan perhatian pemirsa pada kisah pribadi seperti apa yang dimiliki setiap anggota Tim Genie termasuk kisah pemimpin Kang Tae Shik, Seo Yeon Joo, Yeom Soon Ja, Choi Duk Ja, Hwang Cha Yong dan Yoo Seo Jin.

Untuk mewujudkan keinginan terakhir pasien, para anggota akan bergandengan tangan dan menjadi penolong yang berani juga penuh harapan yang memberikan kehangatan dan tawa kepada orang lain.

Baca Juga: Korut Kutuk Kunjungan Ketua DPR AS Nancy Pelosi ke Panmunjom: Kesalahan Fatal

3. Pertemuan Ji Chang Wook dan Sooyoung

Karakter berbeda antara Yoon Gyeo Re yang punya kebiasaan menyakiti dirinya sendiri dengan membuat tato dan Seo Yeon Joo yang terobsesi dengan kesehatan dan olahraga, akan menambah kesan menarik drama ini.

Seo Yeon Joo mewaspadai Yoon Gyeo Re yang muncul dengan sikap kurang ajar sejak hari pertama pelayanan masyarakat. Mereka yang tampaknya tidak memiliki kesamaan akan sibuk berkelahi setiap kali keduanya bertemu satu sama lain.

Namun, semakin lama Seo Yeon Joo menghabiskan waktu bersamanya, semakin dia menyadari bahwa Yoon Gyeo Re adalah orang yang dilemahkan oleh kesulitan hidup, dan dia mulai merasakan emosi halus untuknya.

Baca Juga: Erik ten Hag Kesal, Banyak yang Beri Sorotan Lebih Soal Cristiano Ronaldo

Poin menarik ini akan semakin membuat penonton penasaran tentang bagaimana hubungan mereka yang sangat bertolak belakang akan berjalan.

Sebagai informasi, drakor If You Wish Upon Me akan tayang perdana pada 10 Agustus 2022 pukul 21.00 waktu setempat atau 19.50 WIB di saluran MBC dan Viu.***

 
Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Soompi

Tags

Terkini

Terpopuler