Tak Ingin Disangka Bolos Rapat Paripurna oleh Najwa Shihab, Krisdayanti: Geser Dikit Aku nya Gak Kefoto

- 8 Mei 2021, 19:15 WIB
Krisdayanti mengomentari unggahan Najwa SHihab yang menyindir sejumlah anggota DPR yang membolos saat sidang paripurna 6 Mei 2021.
Krisdayanti mengomentari unggahan Najwa SHihab yang menyindir sejumlah anggota DPR yang membolos saat sidang paripurna 6 Mei 2021. /Kolase foto Instagram.com/@krisdayantilemos @najwashihab

PR DEPOK – Krisdayanti politisi dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan(PDIP) tidak ingin disangka bolos rapat paripurna oleh Najwa Shihab.

Najwa Shihab yang mengunggah kabar bahwa 264 anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) membolos saat rapat paripurna.

Tingkah para Wakil Rakyat ini membuat geram Najwa Shihab yang sedang dirawat di rumah sakit.

Baca Juga: Najwa Shihab Geram pada 264 Anggota DPR yang Bolos Kerja, Bintang Emon: Ada Aja Cobaan Orang Sakit

Oleh karena tidak mau disangka termasuk anggota DPR yang bolos juga, Krisdayanti akhirnya menuangkan komentarnya di unggahan Najwa Shihab.

Krisdayanti mengaku ikut hadir dalam rapat paripurna walaupun tidak masuk dalam frame foto yang diunggah Najwa Shihab.

Diva Indonesia ini meminta Najwa Shihab untuk menggeser fotonya agar dirinya terlihat hadir dalam rapat paripurna DPR.

Hal ini disampaikan Krisdayanti dalam kolom komentar Instagram @najwashihab menggunakan akun Instagram @krisdayantilemos pada Jumat, 7 Mei 2021.

Baca Juga: Tasya Kamila Sedih Suaminya, Randi Bachtiar Terdiagnosa Kanker Getah Bening

Yah geser dikit dong fotonya Nana, Aku nggak ke foto,” tulis Krisdayanti seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Instagram @krisdayantilemos.

Semoga lekas sembuh ya Nana sayang,” tambahnya.

Krisdayanti dalam komentarnya tidak lupa untuk turut mendoakan Najwa Shihab yang sedang sakit.

Seperti kita ketahui bahwa penyanyi senior Krisdayanti yang tergabung dalam "Tiga Diva" ini terjun ke dunia politik.

Baca Juga: Jokowi Promo Bipang untuk Oleh-oleh Lebaran, Fadli Zon Kritik Fadjroel: Sebaiknya Minta Maaf Dibanding Ngeles

Krisdayanti menggunakan “perahu” dari Partai PDIP untuk bisa menduduki kursi di Parlemen.

Sehingga dengan unggahan Najwa Shihab ini Krisdayanti tidak mau jika citranya menjadi buruk dengan sesuatu yang tidak Ia lakukan.

Jawaban dalam kolom komentar ini seakan sekaligus memberikan klarifikasi bahwa dirinya dipastikan telah hadir dalam rapat paripurna DPR.

Bukan termasuk dari 264 anggota DPR yang membolos kerja saat rapat paripurna diselenggarakan.***

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: Instagram @najwashihab


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x