Sebelum Sapri Pantun Meninggal, Ruben Onsu Sempat Tanya Kondisi Terkini ke Dolly: Dokter ICU Akui Sulit

- 11 Mei 2021, 22:30 WIB
Sapri Pantun.
Sapri Pantun. /Instagram @sapri_pantun

PR DEPOK – Kamis lalu Ruben Onsu, teman komedian Sapri Pantun sempat menanyakan kondisi terkini dari Sapri Pantu kepada adiknya yakni Dolly.

Menurut Dolly, Sapri Pantun telah didiagnosa diabetes. Bahkan dokter di Intensive Care Unit (ICU) menyatakan bahwa penyakit komedian tersebut sudah menjalar ke otak.

Dolly menjelaskan bahwa dokter di ICU juga sempat mengaku penyembuhan untuk Sapri Pantun akan sulit meski dibantu obat.

Baca Juga: Pengurus Masjid Istiqlal Putuskan Tak Gelar Salat Idul Fitri demi Minimalisir Potensi Penularan Covid-19

Cerita tersebut diungkapkan Dolly dalam video YouTube The Onsu Family pada Kamis, 6 Mei 2021 seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com.

Dolly juga menjelaskan Sapri Pantun sudah meminta untuk berhenti syuting bahkan sudah berpamitan kepada seluruh rekan kerjanya di sinetron.

Sapri Pantun mengeluhkan fisiknya yang sudah tidak kuat dengan penyakit yang diidapnya.

Baca Juga: Bantah Nonaktifkan 75 Pegawai KPK Termasuk Novel Baswedan, Ali Fikri: Diminta Serahkan Surat Tugas

Saat mulai drop, Sapri Pantun langsung dibawa ke klinik dan dilakukan pemeriksaan laboratorium dan dokter mengaku terkejut usai mengetahui tingkat gula darahnya yang tinggi.

Menurut keterangan dokter klinik bila tingkat gula darah setinggi itu biasanya orangnya sudah terkapar lemas.

Kemudian Sapri dirujuk ke rumah sakit dan mendapatkan perawatan di ICU.

Selama perjalanan ke ICU, Dolly menceritakan sikap aneh dari Sapri Pantun yang berbicara sendiri seperti berhalusinasi.

Baca Juga: Jelang Idul Fitri, Harga Cabai hingga Daging Sapi di Pasaran Alami Kenaikan

Menurut dokter di ICU, kondisi tersebut merupakan dampak dari penyakit yang diderita Sapri Pantun yang juga menjalar ke otak.

Dolly mengaku sudah bingung dan berusaha untuk menenangkan Sapri Pantun.

Komunikasi dengan Sapri Pantun juga sudah melantur tidak nyambung, Dolly hanya bisa mengajak Sapri Pantun untuk berdzikir.***

Editor: Ahlaqul Karima Yawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah