Sinopsis Drakor Yumi's Cellls, Perjuangan Kim Go Eun Bangkitkan Sel Cinta di Otaknya yang Alami Koma

- 20 Juni 2021, 15:33 WIB
Sinopsis drama Korea Yumi's Cells yang segera tayang paruh kedua 2021 di tvN dan TVing.
Sinopsis drama Korea Yumi's Cells yang segera tayang paruh kedua 2021 di tvN dan TVing. /Dok. Soompi.

PR DEPOK – Drama Korea Yumi’s Cells dikabarkan diangkat berdasarkan webtoon terkenal dengan judul yang sama.

Drama Yumi's Cells yang segera tayang ini diperankan oleh Kim Go Eun, Ahn Bo Hyun, Lee Yoo Bi dan Park Ji Hyun.

Yumi's Cells menceritakan kisah seorang pekerja kantoran biasa bernama Yumi (diperankan oleh Kim Go Eun) yang memiliki banyak sel otak yang juga bertugas mengendalikan setiap pikiran, perasaan, dan tindakannya.

Baca Juga: Baru 2 Bulan Nikah, Atta Kagetkan Istri Usai Izin Poligami, Aurel: Kalau Mau Aku Gak Ada di Hidupmu, ya Sudah

Yumi yang merupakan seorang pekerja kantoran biasa mengalami syok akibat dari hubungan yang gagal hingga menyebabkan sel cinta dirinya mengalami koma dan membuatnya tidak bisa merasakan cinta lagi.

Disisi lain, sel-sel lain di otaknya bekerja keras untuk membangunkan sel cinta. Selama sel cinta terlelap, Yumi mengalami perubahan yang drastis dan mulai melakukan segala sesuatu berdasarkan logika bukan lagi perasaannya.

Hal menarik dalam drama ini adalah penonton dapat mengetahui proses mengenal sel utama dalam otak manusia (sel yang mewakili seseorang) sambil melihat ke dalam otak Yumi saat ia mengalami cinta dan kehidupan sehari-hari hingga saat ia tidak bisa merasakan apapun dari cinta.

Baca Juga: Heran Covid-19 Meningkat padahal Mudik Dilarang dan Masjid Sepi, Mustofa: Berarti Masalahnya Bukan di Sana

Dalam drama ini, aktor Ahn Bo Hyun akan berperan sebagai pria yang bekerja di perusahaan game bernama Goo Woong, yang berpikir dengan algoritma sederhana dan hanya menjawab semua pertanyaan dalam hidupnya dengan "ya atau tidak."

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Soompi, Goo Woong adalah kunci untuk membangunkan sel cinta Yumi dengan kepribadiannya yang sederhana dan jujur.

Lee Yoo Bi akan berperan sebagai Ruby, si bodoh yang menggemaskan. Ia terkenal dalam keterampilannya memberi nasihat dalam hubungan.

Baca Juga: Ditanya Jika Raffi Ahmad Ingin Poligami, Jawaban Nagita Slavina: Silakan, tapi Aku yang Mundur

Ruby merupakan wanita muda yang energik dan penuh kasih sayang yang tahu bagaimana merawat orang-orang yang dicintainya.

Sedangkan Park Ji Hyun akan memainkan peran sebagai teman Goo Woong, bernama Sae Yi, yang memiliki wajah tampan dan keterampilan yang sempurna serta penuh ambisi.

Sae Yi bermimpi menjadi direktur dari perusahaan game, dan dia adalah sosok yang membuat semua orang iri.

Baca Juga: Anies Baswedan Bersepeda di Sudirman Meski Warga Diimbau Diam di Rumah, Ferdinand: Pemimpin Harus Teladan

Ternyata dia memiliki hubungan persahabatannya yang ambigu dengan Goo Woong, dia muncul sebagai saingan cinta Yumi, dan menambah ketegangan pada drama.

Drama Korea Yumi’s Cells akan tayang pada paruh kedua tahun 2021 melalui TVing dan tvN.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x