Video Musik 'On The Ground' Milik Rose BLACKPINK Melampaui 200 Juta Views

- 14 Juli 2021, 13:30 WIB
Rose BLACKPINK.
Rose BLACKPINK. /Soompi

PR DEPOK – Video Musik "On The Ground" milik Rose BLACKPINK kembali curi perhatian publik tak hanya BLINK.

Dilansir Pikiranrakyat-Depok.com dari Soompi, sekitar pukul 3:30 pagi KST, video musik "On the Ground" melampaui 200 juta penonton di YouTube.

Video musik yang dirilis pada tanggal 12 Maret 2021, pukul 2.00 siang KST ini, membutuhkan waktu sekitar 4 bulan 13 jam untuk mencapai tonggak sejarah baru.

Baca Juga: Puan Maharani Ajak Masyarakat Bahu Membahu dalam Hadapi Pandemi Covid-19: Saatnya Kita Bersatu!

Selain itu, Rose menjadi wanita Kpertama yang mencapai 200 juta views di tahun 2021 berkat video musiknya tersebut.

Pada bulan Maret lalu, "On the Ground" juga berhasil menjadikan Rose sebagai penyanyi solo wanita Korea tercepat yang video musiknya mencapai 100 juta views dalam waktu seminggu lebih.

Pencapaian tersebut, sebelumnya dipegang oleh sesama anggota BLACKPINK, yaitu Jennie dengan album "SOLO" miliknya.

Baca Juga: Mensos Risma Disebut Rasis ke Papua, Ulil Abshar: Sebaiknya Minta Maaf Soal ASN Tak Kompeten Akan Dibuang

"On the Ground" juga masuk rekor baru sebagai penampilan perdana 24 jam tertinggi untuk video musik K-pop soloist.

Terhitung hingga saat ini, video musik solo kedua milik Rose yaitu "Gone" juga sudah mencapai 100 juta views.

Seperti yang diketahui, bahwa girl group BLACKPINK memang sedang menjalankan project solo mereka untuk setiap member-nya, yaitu Jennie, Rose, Lisa, dan Jisoo.

Baca Juga: BSU BLT BPJS Ketenagakerjaan Rp1,2 Juta Kembali Disalurkan, Cek Kepesertaan di sso.bpjsketenagakerjaan.go.id

Project tersebut diawali oleh Jennie dengan album "SOLO" yang debut pada November 2018 lalu, dan dilanjutkan oleh Rose.

Setelah ini, akan segera menyusul member berikutnya yaitu Lisa, yang akan debut album solonya pada musim panas ini.

Penampilan BLACKPINK memang selalu menarik perhatian dan sangat dinantikan oleh para penggemar, sehingga tidak heran jika karya-karya yang diciptakannya selalu mengukir tonggak sejarah permusikan.***

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah