Deretan Film Hollywood Tertunda di 2021 Akibat Covid-19, Kini Siap Hadir di Bioskop pada Tahun 2022

- 4 November 2021, 09:22 WIB
Ilustrasi - Berikut ini daftar deretan film Hollywood yang mengalami perubahan jadwal rilis ke tahun 2022 akibat pandemi Covid-19.
Ilustrasi - Berikut ini daftar deretan film Hollywood yang mengalami perubahan jadwal rilis ke tahun 2022 akibat pandemi Covid-19. /Pixabay/Cike-Free-Vector-Image.

Marvel Cinematic Universe telah dipuji karena narasi multi-filmnya yang rumit, itulah sebabnya Disney merencanakan jadwal rilisnya bertahun-tahun sebelumnya.

Doctor Strange and the Multiverse of Madness yang akan disutradarai oleh Sam Raimi, awalnya telah dijadwalkan untuk rilis pada 7 Mei 2021.

Sekuel film Hollywood ini sekarang dijadwalkan bakal tayang pada 25 Maret 2022 mendatang.

Baca Juga: Jokowi Didesak Pecat Luhut dan Erick Thohir Buntut Tudingan Bisnis PCR, Refly Harun: Tuntutan yang Masuk Akal

5. Indiana Jones 5

Sudah lebih dari satu dekade sejak The Kingdom of the Crystal Skull dirilis. Harrison Ford akan kembali ke peran yang membuat nama aktor tersebut terkenal dan akan disutradarai oleh James Mangold.

Sementara David Koepp juga kembali sebagai penulis naskah setelah Crystal Skull, tetapi untuk pertama kalinya, Spielberg tidak akan berada di kursi sutradara.

Indiana Jones 5 sekarang akan dirilis setahun lebih lambat dari yang direncanakan, setelah dipindahkan dari 9 Juli 2021 ke 29 Juli 2022.

6. John Wick: Chapter 4

Mengikuti pengkhianatan Winston di akhir John Wick: Chapter 3 - Parabellum, pembunuh bayaran Keanu Reeves kembali untuk membalaskan dendamnya dan mungkin akan membunuh banyak orang untuk mencapai tujuannya tersebut.

Baca Juga: Dituding Hengkang Tim YouTube Ria Ricis karena Cemburu, Vazo Achmad Beri Penjelasan Begini

John Wick: Chapter 4 awalnya akan dirilis pada 21 Mei 2021, namun sekarang akan dirilis pada 27 Mei 2022.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Screen Rant


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah