Kerja Sama dengan CEO Big Hit Entertaiment, GFRIEND Ungkap Rasa Syukur

- 4 Februari 2020, 13:16 WIB
GFRIEND mengadakan konferensi pers untuk album Labyrinth.*
GFRIEND mengadakan konferensi pers untuk album Labyrinth.* /Instagram @Gfriend/

PIKIRAN RAKYAT - Girlband kenamaan Korea GFRIEND, baru saja merilis video klip untuk lagu bertajuk Crossroads dalam album Labyrinth pada Senin, 3 Februari 2020.

Hal lain yang menjadi kebahagiaan adalah mereka mulai bekerja sama dengan CEO Big Hit Entertainment, agensi yang mengasuh boy band BTS, Bang Shi Hyuk.

Di hari comebacknya, GFRIEND akan melakukan konferensi pers untuk album terbaru mereka, Labyrinth.

Baca Juga: Hati-Hati, Pengendara Motor yang Berteduh di Bawah Flyover akan Didenda 

Dalam acara konferensi tersebut, member GFRIEND mendapatkan banyak pertanyaan dari teman-teman media, mengingat Labyrinth adalah album pertama dari GFRIEND sejak perusahaan mereka, Source Music, diakuisisi oleh Big Hit Entertainment.

Umji, salah satu member GFRIEND mengaku bahwa album kali ini mempunyai kekuatan lebih dalam penyampaian isi album tersebut lantaran para produser dari Big Hit Entertaintment ikut membantu.

"Untuk album ini, kami mendapatkan banyak bantuan dari Bang Shi Hyuk, begitu juga dengan para produsernya. Mereka ikut membantu juga dalam banyak hal seperti produksi albumnya itu sendiri, foto-foto, dan video klip.

Baca Juga: Ridwan Kamil Siap Punya Ajudan Milenial Baru Lewat Program Jabar Future Leader 2020 

"Jadi rasanya seperti semua cerita yang kami coba sampaikan melalui album ini dan juga konten yang telah kita buat, memiliki kekuatan dan lebih mudah untuk dipahami," kata Umji seperti dikutip oleh Pikiran-Rakyat.com dari Soompi.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x