Musisi Asal Indonesia yang Berprestasi di Kancah Internasional: Agnez Mo hingga Rich Brian

- 10 Maret 2020, 06:10 WIB
AGNEZ Mo dapat penghargaan dari iHeartRadio Music Awards 2019.*/MUNADY
AGNEZ Mo dapat penghargaan dari iHeartRadio Music Awards 2019.*/MUNADY /MUNADY/

Putri penyanyi kondang Titi DJ ini tampil untuk pertama kalinya dalam festival Head In The Clouds Music & Arts, Los Angeles State Historic Park, Amerika Serikat pada Agustus lalu.

Dia juga menyabet penghargaan Mnet Asian Music Awards ke-21 atau MAMA 2019 dalam kategori "Best News Asian Artist Indonesia". Tahun ini, dia menjadi nomine kategori “Social Star Award” dalam iHeartRadio Music Awards.

Joey Alexander

Baca Juga: Beredar Kabar Pesan Gratis Kuota Internet dari 20 hingga 100 GB, Simak Faktanya

Saat berusia 12 tahun, Joey yang dikenal sebagai pianis jazz masuk dalam daftar nomine Grammy ke-55 tahun 2016 untuk kategori jazz yakni “Best Improvised Solo” dan “Best Jazz Instrumental Album”.

Selain menjadi nomine, musisi kelahiran tahun 2003 itu juga tampil di ajang penghargaan bergengsi di dunia musik internasional dan mendapatkan standing ovation, salah satunya Grammy tahun 2016.

Anggun C. Sasmi

Baca Juga: MU vs City, Martial dan McTominay Bawa The Reds Devils Cukur The Citizens di Derby Manchester

Anggun memilih Prancis sebagai lokasi titian kariernya di luar Indonesia dan sudah menelurkan setidaknya lima album studio berbahasa Inggris dan enam album berbahasa Prancis.

Di Prancis, dia pernah tampil sebagai juri program televisi “Mask Singer” dan memecahkan seluruh peringkat rekaman di sana.

Halaman:

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x