Sinopsis Blood Father, Kisah Mel Gibson Melawan Kartel Narkoba yang Tayang Malam Ini

- 2 Mei 2020, 07:34 WIB
BLOOD Father.*
BLOOD Father.* /WHY NOT PRODUCTIONS/

PIKRAN RAKYAT - Film Blood Father akan tayang dalam program Bioskop Trans TV, Sabtu 2 Mei 2020 pukul 23.30 WIB.

Blood Father merupakan film aksi misteri arahan sutradara Jean-Franois Richet yang diadaptasi dari novel berjudul sama karya dari Peter Craig.

Blood Father bercerita tentang John Link (Mel Gibson), narapidana yang baru saja dibebaskan. John bertemu putri kesayangannya yang berusia 17 tahun, Lydia (Erin Moriarty).

Keduanya telah berpisah sekian lama. Lydia memiliki kehidupan remaja rumit. Lydia memutuskan pergi dari rumah sang ibu selama bertahun-tahun.

Kepergian Lydia terjadi menyusul perceraian sang ibu dengan ayahnya. Usai bertemu Ayahnya, Lydia dan John harus berhadapan dengan suatu ancaman.

 Baca Juga: Momen Haru Pernikahan di Tengah Pandemi, Lewati Lorong yang Ditempeli Foto Tamu Undangan

Pengedar narkoba mengincar Lydia untuk membunuhnya. Sebagai ayah, John berusaha melindungi putrinya sekuat tenaga.

Akan tetapi, kehidupan rumit yang dialami Lydya adalah buah kesalahannya sendiri.

Kesalahan pertamanya adalah karena dia lari dari kehidupan mapan ibu dan ayah tirinya. Kedua, dia membiarkan diri jatuh cinta pada Jonah (Diego Luna), anggota kartel narkoba Meksiko yang mengaku pengusaha properti.

Kesalahan ketiga adalah, demi membuktikan cintanya pada Jonah, Lydia bersedia menjadi penjaga rumah Jonah yang sebenarnya berfungsi sebagai gudang penyimpanan uang dan narkoba kartel.

Baca Juga: Cek Fakta: Tersiar Kabar Arab Saudi Rayakan Berakhirnya Lockdown, Simak Faktanya

Kesalahan keempat dan yang paling fatal adalah Lydia ikut ambil bagian dalam penyerbuan bersenjata keluarga yang dituduh mencuri uang dari rumah penyimpanan.

Di situlah, tanpa sengaja, Lydia menembak Jonah. Kisah pelarian Lydia, yang menjadi struktur utama film Blood Father, dimulai.

Selain dibintangi Mel Gibson, Erin Moriarty, dan Diego Luna, Blood Father juga menghadrikan Michael Parks, William H. Macy, Miguel Sandoval, Dale Dickey, Richard Cabral, Daniel Moncada, dan Ryan Dorsey.

Blood Father disutradarai Jean-Franois Richet yang ia telah membuat sejumlah film seperti Mesrine Part 1: Killer Instinct (2008), Mesrine Part 2: Public Enemy #1 (2008), Inner City (1995), The Emperor of Paris (2018) hingga One Wild Moment (2015).

Film Blood Father ini mendapat rating 6,4 dari skala 10 di IMDb.***

Editor: Yusuf Wijanarko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x