Terseret Kasus Investasi Bodong Crypto Triumph, Indra Bekti Bantah Terima Keuntungan

- 28 Maret 2022, 10:50 WIB
Presenter Indra Bekti yang namanya terseret dalam kasus investasi bodong Crypto Triumph membantah telah menerima keuntungan.
Presenter Indra Bekti yang namanya terseret dalam kasus investasi bodong Crypto Triumph membantah telah menerima keuntungan. //Instagram/@indrabekti

PR DEPOK - Beredar kabar yang menyebutkan bahwa presenter Indra Bekti disebut ikut terseret kasus investasi bodong Crypto Triumph karena menerima keuntungan.

Karena ramai diperbincangkan akhirnya Indra Bekti melakukan klarifikasi mengenai posisinya dalam investasi bodong Crypto Triumph.

Indra Bekti menjelaskan bahwa dirinya memang diajak berkerja sama oleh salah satu perusahaan investasi, bahkan ia juga telah mengenali pemilik perusahaan tersebut sejak lama.

"Saya mau menjelaskan bahwa, saya memang mendapatkan kerja sama dengan aplikasi yang dinamakan investasinya tuh 'Coin Triumph'.

Baca Juga: Kanada Lolos Ke Piala Dunia 2022 untuk Pertama Kali dalam 36 Tahun

"Saya udah kenal lama dengan pemilik dari 'Coin Triumph' ini dan beliau mengajak saya untuk bertemu dan kemudian mengajak untuk bekerjasama," ujar Indra Bekti dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari Hitz Infotainment.

Usai dijelaskan mengenai perusahaan tersebut, Indra Bekti merasa tertarik karena ia sendiri pun sangat penasaran dengan sistem investasi Crypto tersebut.

"Dan dia menjelaskan mengenai platformnya, ternyata saya melihat ini sebuah peluang. Saya memang tertarik mengenai Crypto Curren itu seperti apa sih," jelasnya.

Baca Juga: Login www.prakerja.go.id, Simak Cara Cairkan Insentif Prakerja Rp2,55 Juta, Berikut Syarat dan Penjelasannya

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: YouTube Hitz Infotainment


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x