Jadwal Rilis dan Spoiler One Piece 1047: Serangan Petir Luffy Bernama Gomu Gomu no Lightning Hawk?

- 12 April 2022, 16:30 WIB
Simak jadwal rilis dan spoilr manga One Piece chapter 1047, termasuk bocoran nama serangan petir Luffy.
Simak jadwal rilis dan spoilr manga One Piece chapter 1047, termasuk bocoran nama serangan petir Luffy. /Tangkapan layar dari YouTube AnimeUproar/

PR DEPOK - Berikut ini adalah jadwal rilis dan spoiler manga One Piece chapter 1047.

Seperti diketahui, One Piece chapter 1047 akan ditunda dan akan dijadwalkan rilis pada 24 April 2022.

Pada One Piece chapter 1047 ini diperkirakan akan menggambarkan pertarungan epik antara Luffy dan Kaidou babak akhir.

Para sekutu Topi Jerami juga bersiap menyelamatkan Onigashima dari Ibukota Bunga.

Baca Juga: Cuma Pakai HP dan KTP, Cek Penerima BSU 2022 di kemnaker.go.id Secara Online untuk Dapatkan Rp1 Juta

Penggemar sepertinya akan melihat sekali lagi apakah Momonosuke dapat menyelamatkan Ibukota Bunga dari bentrokan Onigashima.

Hal ini seperti yang telah terjadi di One Piece pada chapter 1029.

Namun kini diprediksi saat Momo bisa berbicara dengan suara gajah raksasa Zunisha, dia mungkin memintanya untuk membawa Pulau di punggungnya.

Selain itu, Karena Zunesha juga dapat mendengar drum Liberation, tampaknya penggemar akan segera melihat transformasi Luffy menjadi Joy Boy.

Baca Juga: BPNT Kartu Sembako Cair 4-21 April 2022, Cek Penerima Bantuan Rp2,4 Juta di cekbansos.kemensos.go.id

Ini tentunya akan membuat Luffy menggunakan kekuatan Nikanya secara lebih luas.

Adapun salah satu pengguna reddit memprediksi bahwa jurus petir Luffy saat panel akhir chapter 1046 adalah Gomu Gomu no Lightning Hawk.

Jurus itu disebut akan menyebabkan kerusakan yang cukup besar dan menghancurkan Kanobu Kaido.

Sepertinya diprediksi kembali pertempuran antara keduanya mungkin akan diganggu lagi oleh CP0.

Baca Juga: Tunaikan Pembayaran Zakat, Ridwan Kamil Singgung Soal Penanggulangan Kemiskinan Ekstrem

Di sisi lain, Gorosei sudah menyadari bahwa Luffy telah terbangun dengan kekuatannya dan inkarnasi Joy Boy, dia bisa menjadi yang paling berbahaya bagi Pemerintah Dunia.

Mereka pun menemukan kemungkinan kekuatan dalam diri Luffy yang dapat mengancam Gorosei.

Oleh karena itu, mereka dapat kembali mengirimkan beberapa agen CP0 untuk segera membunuh Monkey D. Luffy.

Mungkin ada banyak alur cerita di One Piece Chapter 1047 nanti.

Baca Juga: BSU 2022 Siap Cair, Login sso.bpjsketenagakerjaan.go.id untuk Cek Status Pekerja agar Dapat Rp1 Juta

Seperti akankah Gorosei memerintahkan agen CP0 untuk membunuh Luffy?

Bagaimana Momonosuke akan menyelamatkan Onigashima?

Bisakah dia meyakinkan Zunisha untuk membawa Pulau di punggungnya?

Apa yang akan terjadi pada Kaidou dan Luffy dalam langkah selanjutnya?

Baca Juga: Terawangan Denny Darko Soal Varian Baru Covid-19 XE dan XJ, Bakal Masuk Indonesia?

Tentunya untuk mendapatkan semua jawaban itu, penggemar harus menunggu sampai One Piece Chapter 1047 resminya rilis pada 24 April 2022.***

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah