Serial Dokumenter BTS Dikonfirmasi Tayang di Disney+ Tahun Depan, Akan Tampilkan Kehidupan Member Lebih Dekat

- 12 Juli 2022, 13:58 WIB
Serial dokumenter BTS dikonfirmasi tayang di Disney+ tahun depan, akan menampilkan kehidupan para member secara lebih dekat.
Serial dokumenter BTS dikonfirmasi tayang di Disney+ tahun depan, akan menampilkan kehidupan para member secara lebih dekat. /Twitter.com/@bts_bighit.

PR DEPOK - Baru-baru ini, Walt Disney mengumumkan hasil kesepakatan dengan band KPop BTS pada Senin waktu setempat.

Hasil yang dicapai akan menghadirkan serial dokumenter dan konser yang menampilkan band Kpop BTS ke layanan streaming Disney+.

“Serial ini akan debut di Disney+ pada tahun 2023 mendatang, isi dokumenter akan mencakup musik dan cuplikan grup Korea Selatan dari perjalanan awal karier mereka (BTS) yang sudah memasuki sembilan tahun terakhir,” kata Pihak Disney, dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari Reuters.

Baca Juga: PKH Tahap 3 Juli 2022 Cair? Simak Prediksi Tanggal Pencairan hingga Cara Cek Nama Penerima

Dikabarkan judul dokumenter akan berjudul BTS Monuments: Beyond the Star.

Selain cakupan musik dan cuplikan perjalanan karier para personil BTS, rencananya dokumenter ini akan menampilkan kehidupan sehari-hari para personil, cara berpikir mereka dan rencana apa yang akan dilaksanakan di kemudian hari.

“Para anggota grup mereka sedang mempersiapkan ‘bab kedua’ mereka," tambah Disney.

Baca Juga: Spoiler dan Link Nonton Jinxed at First Episode 9 Sub Indonesia: Kisah Seul Bi yang Membuat Soo Kwang Sedih

Menurut kabar yang dihimpun, bulan lalu, BTS mengumumkan bahwa band ini akan istirahat atau hiatus sementara. Dan para anggota akan mengerjakan proyek solo mereka.

Perjanjian Disney dengan perusahaan manajemen BTS HYBE juga memungkinkan Disney+ untuk menjalankan rekaman konser stadion di Los Angeles pada November 2021 silam.

Konser BTS pada 2021 silam itu turut menjadi penampilan pertama grup mereka tersebut di hadapan penggemar, setelah terhenti selama dua tahun karena pandemi virus Covid-19.

Baca Juga: Pengganti Boris Johnson di Kursi PM Inggris Diumumkan 5 September

Selain itu, kesepakatan tersebut mencakup reality show berjudul In the Soop: Friendcation dan menampilkan V dari BTS, bintang TV Itaewon Class Seo-jun Park, aktor film Parasite Woo-shik Choi, penyanyi dan aktor Hyung-sik Park dan rapper Peakboy.

“Para penggemar BTS dikabarkan akan menikmati berbagai kegiatan santai dan menyenangkan dari para anggota grup idola mereka.” Kata Disney.

Disney juga akan memperkenalkan program baru dari artis HYBE lainnya selama beberapa tahun ke depan.

Baca Juga: Keutamaan Doa Sapu Jagat di Hari Tasyrik Tanggal 11, 12 dan, 13 Zulhijah Setelah Idul Adha

Hal ini turut dikonfirmasi melalui laman Twitter @DisneyPlusSG, dalam sebuah video singkat, para member BTS mengumumkan kolaborasi baru mereka dengan layanan streaming global ternama, Disney+.

Di sisi lain, para member BTS memaparkan bahwa program acara serial dokumenter yang akan tayang di Disney+ ini sendiri siap menampilkan sisi para member BTS yang jauh lebih dekat dan lebih personal kepada penggemar.

Para member BTS juga menyatakan bahwa serial dokumenter BTS MONUMENTS: BEYOND THE STAR ini juga akan menunjukkan kepada ARMY bagaimana kisah dari musik-musik yang mereka ceritakan selama ini.***

Editor: Gracia Tanu Wijaya

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah