Lee Seung Gi Rekomendasikan Asupan Garam di The Law Cafe, Dirjen WHO Langsung Turun ke Twitter

- 19 September 2022, 11:35 WIB
WHO Berterimakasih Kepada Lee Seung Gi dan Tim Produksi Drama KBS The Law Cafe, Ini Alasannya.
WHO Berterimakasih Kepada Lee Seung Gi dan Tim Produksi Drama KBS The Law Cafe, Ini Alasannya. /Dok. Soompi

PR DEPOK - Aktor Korea Selatan, Lee Seung Gi dan Tim produksi The Law Cafe mendapatkan perhatian dari salah satu petinggi penting Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).

Direktur Jenderal atau Dirjen WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus nampaknya menotis salah satu adegan yang terjadi di drama The Law Cafe.

Adegan yang dimaksud adalah saat Lee Seung Gi merekomendasi asupan garam sesuai anjuran WHO.

Baca Juga: Login sso.bpjsketenagakerjaan.go.id untuk Cek Status Aktif Penerima BSU 2022 atau BLT Subsidi Gaji Rp600.000

Secara pribadi, Tedros pun berterimakasih kepada Lee Seung Gi dan drama barunya The Law Cafe atas hal tersebut.

Dalam episode pertama dari drama The Law Cafe, karakter Lee Seung Gi memperingatkan penyewa tentang bahaya asupan natrium yang berlebihan.

Secara khusus, Lee Seung Gi menyebutkan WHO dan menegur para penyewa dengan mengatakan, “Organisasi Kesehatan Dunia—WHO—merekomendasikan asupan harian tidak lebih dari 2.000 miligram natrium. Itu 5 gram garam meja, yaitu sekitar satu sendok teh garam.”

Baca Juga: BSU 2022 Kembali Cair, Simak Syarat untuk Dapat BLT Subsidi Gaji Tahap 2

Setelah pemutaran perdana, Tedros Adhanom Ghebreyesus turun ke Twitter untuk berterima kasih kepada Lee Seung Gi dan KBS atas penyebutannya.

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x