Film Decision to Leave Meraih Penghargaan Tertinggi Baeksang Art Awards Tahun Ini

- 30 April 2023, 15:48 WIB
Dalam gelaran Baeksang Art Awards tahun ini, film Decision to Levae berhasil meraih penghargaan tertinggi.
Dalam gelaran Baeksang Art Awards tahun ini, film Decision to Levae berhasil meraih penghargaan tertinggi. /Soompi

PR DEPOK - Pada perhelatan Baeksang Arts Awards tahun ini, film thriller romantis karya Park Chan-wook yang berjudul "Decision to Leave" dan Park Eun-bin yang berperan dalam serial drama "Extraordinary Attorney Woo", berhasil meraih penghargaan tertinggi.

Dilansir dari The Korea Herald, "Decision to Leave" berhasil memenangkan hadiah utama dalam kategori film. 

Sementara itu sutradara Park Chan-wook dan aktris Tang Wei meraih penghargaan sebagai sutradara terbaik dan aktris terbaik atas peran mereka di film tersebut.

Di sisi lain, film thriller lainnya yang berjudul "The Night Owl" berhasil memenangkan penghargaan film terbaik.

Baca Juga: 7 Kategori PKH Tahap 2 Cair Mei 2023, Mulai BLT Ibu Hamil hingga BLT Lansia

Sutradara "The NightbOwl", Ahn Tae-jin dan aktor utamanya Ryu Jun-yeol juga meraih penghargaan sebagai sutradara pendatang baru dan aktor terbaik.

Jung Ju-ri dari film "Next Sohee" mendapatkan penghargaan untuk skenario terbaik dalam sebuah film yang bercerita tentang tragedi di tempat kerja. 

Sedangkan dalam kategori TV, hadiah utama diberikan kepada Park Eun-bin, yang memainkan peran seorang pengacara autis dalam drama hukum yang berjudul "Extraordinary Attorney Woo".

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: The Korea Herald


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x