Viral Lagi Kasus Kopi Sianida, Berikut Sinopsis dan Link Nonton Film Ice Cold: Murder, Coffee, dan Jessica

- 5 Oktober 2023, 19:17 WIB
Sinopsis dan link nonton film Ice Cold: Murder, Coffee, dan Jessica.
Sinopsis dan link nonton film Ice Cold: Murder, Coffee, dan Jessica. /Netflix

PR DEPOK - Film Ice Cold: Murder, Coffee, dan Jessica telah tayang perdana pada 28 September 2023 di Netflix. Rilisnya film tersebut, membuat kasus kopi sianida kembali terangkat dan menjadi pembicaraan publik.

 

Tayangnya film dokumenter tersebut membuat masyarakat melihat kilas balik terjadinya peristiwa pembunuhan pada Wayan Mirna Salihin.

Berikut informasi sinopsis dan link nonton film Ice Cold: Murder, Coffe, dan Jessica yang tayang di Netflix.

Diketahui, setelah sidang vonis Jessica dijatuhi hukuman 20 tahun penjara kasus ini mulai redup dan dilupakan masyarakat.

Baca Juga: Lamak Bana! 5 Kuliner Paling Rekomen di Padang Sumatera Barat, Lengkap dengan Alamatnya

Meskipun, pada saat itu masih ada kejanggalan pada tersangka dan barang bukti yang dipakai saat persidangan.

Sinopsis

Film dokumenter Ice Cold: Murder, Coffe, dan Jessica akan menayangkan sesi wawancara di tahun 2016 dan masa kini.

Beberapa pihak yang muncul dalam film dokumenter tersebut adalah ayah Mirna Edi Darmawan Salihin, adik kembar Mirna, sahabat korban, manager kafe Olivier, pembuat kopi, jurnalis dan beberapa pihak dari hakim persidangan.

Baca Juga: Peringatan Hari Guru Sedunia 5 Oktober, Ini Tantangan terhadap Pendidik di Indonesia

Di pertengahan film Ice Cold: Murder, Coffe, dan Jessica, sesi wawancara Jessica (tersangka) muncul yang tiba-tiba saja di setop oleh petugas lapas.

Untuk menonton film dokumenter Ice Cold: Murder, Coffe, dan Jessica yang sedang viral saat ini, klik link bawah ini.

https://www.netflix.com/id/title/81467099

Itulah sinopsis dan link nonton film Ice Cold: Murder, Coffe, dan Jessica yang sudah tayang dan viral saat ini. ***

Editor: Tesya Imanisa

Sumber: Netflix


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah