Lirik dan Terjemahan Lagu Samar – Masdddho: Kisah Kisinan Jangan Terulang Lagi

- 18 Desember 2023, 14:01 WIB
Simak lirik dan terjemahan lagu Samar milik penyanyi Jawa Masdddho yang sedang trending, dirilis pada 15 Desember 2023.*
Simak lirik dan terjemahan lagu Samar milik penyanyi Jawa Masdddho yang sedang trending, dirilis pada 15 Desember 2023.* /YouTube Masdddho/

PR DEPOK – Simak lirik dan terjemahan lagu Samar milik penyanyi Jawa Masdddho yang sedang trending.

Setelah sukses dengan lagu Kisinan dan Kisinan 2, musisi Jawa yang bernama Ahmad Ridho atau yang biasa terkenal dengan Masdddho baru saja merilis lagu terbarunya yang berjudul Samar.

Lagu Samar ini rilis pada tanggal 15 Desember 2023, melalui kanal Youtube Masdddho. Lagu yang ditulis sendiri oleh Masdddho ini telah di tonton sebanyak 366 ribu penonton, dan juga masuk kedalam Trending Musik Youtube.

Diketahui kata Samar yang dipilih oleh Masdddho sendiri memiliki perbedaan arti dengan kata ‘ Samar’ dalam Bahasa Indonesia. Dalam Bahasa Jawa, samar memiliki makna yakni khawatir atau takut, sedangkan dalam Samar dalam Bahasa Indonesia ialah, tidak terlihat nyata.

Baca Juga: Daftar 7 Warung Bakso Terenak di Mojokerto, Kuahnya Gurih Nikmat dan Dagingnya Super Empuk!

Adapun arti Samar berkaitan dengan makna lagu yang menceritakan tentang seseorang yang sedang menjalani kehidupan, namun di sisi lain juga ingin membahagiakan sang pujaan hati, tetapi perjuangan tersebut tidak dihargai oleh sang pujaan hati.

Kisah lagu ini juga berkaitan dengan 2 karya Masdddho sebelumnya, yakni Kisinan dan Kisinan 2, yang bercerita tentang seorang lelaki yang patah hati dan menjadi merasa malu pada hubungannya.

Lirik Lagu Samar - Masdddho

Aku mung ngene anane sayang

Mung wong biasa sing lagi berjuang

Ngadepi kahanan ati sing sering kelaran

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah