Film Perempuan Tanah Jahanam Wakili Indonesia di Piala Oscar 2021

- 11 November 2020, 09:01 WIB
Perempuan Tanah Jahanam raih 17 nominasi di Festival Film Indonesia 2020./ twitter.com/@jokoanwar
Perempuan Tanah Jahanam raih 17 nominasi di Festival Film Indonesia 2020./ twitter.com/@jokoanwar /

Pada kesempatan yang sama, Garin juga mengungkapkan bahwa tidak pernah ada batasan terkait genre untuk film-film yang diajukan ke Oscar.

Baca Juga: Peringati Hari Persatuan Nasional Rusia, Vladimir Putin Kutip Ayat Alquran dalam Pidatonya

Menurutnya, banyak negara yang memboyong film horor sebagai perwakilan resmi mereka dalam Academy Awards.

Tercatat, Malaysia juga memilih film horor yang berjudul 'Roh' untuk diajukan ke Oscar 2021.

"Karena tidak ada yang namanya genre kelas 1, kelas 2. Yang diperlukan adalah pencapaian dan unsur-unsur filmnya," ujar Garin.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Rabu, 11 November 2020: Gemini Sebaiknya Fokus pada Hari Ini

Perlu diketahui, di Indonesia, film 'Perempuan Tanah Jahanam' telah masuk banyak nominasi Piala Citra 2020.

Pada Festival Film Indonesia 2020, film tersebut masuk dalam nominasi Film Panjang Terbaik, Sutradara Terbaik, Pemeran Utama Perempuan Terbaik, Pemeran Utama Pria Terbaik, Penulis Skenario Asli Terbaik, Pemeran Pendukung Pria Terbaik, hingga Pemeran Pendukung Wanita Terbaik.

Tidak hanya itu, film yang disutradarai oleh Joko Anwar itu juga masuk ke dalam nominasi Pengarah Visual Terbaik, Penyunting Gambar Terbaik, Penata Suara Terbaik, Penata Musik Terbaik, Pencipta Lagu Tema Terbaik, Penata Busana Terbaik, dan Penata Rias Terbaik.***

Halaman:

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah