Jarang Diketahui, Ternyata Makanan Indonesia Ini Diakui oleh Dunia

4 Desember 2020, 12:05 WIB
Rendang salah satu makanan khas Indonesia. /pixabay.com/sharonang

PR DEPOK - Terdapat beragam jenis makanan yang dapat dikonsumi oleh manusia.

Indonesia merupakan negara kepulauan yang terdiri dari beragam budaya. Keragaman ini membentuk budaya kuliner yang dikenal sejak dahulu.

Keragaman bahan bumbu dan rempah, menjadi ciri khas kelezatan kuliner nusantara. Tidak heran bila banyak makanan khas Indonesia sudah dikenal dan diakui kelezatannya hingga ke seluruh dunia.

Baca Juga: Kasus tak Kunjung Turun, Puan Maharani Desak Pemerintah Evaluasi Total Strategi Penanganan Covid-19

Sebagaimana diberitakan oleh Portal Surabaya dalam artikel yang berjudul Makanan Khas Indonesia yang Diakui Dunia, Rendang, Nasi Goreng, Sate, Soto Hingga Bakso, berikut daftar makanan Indonesia yang diakui dunia seperti dirangkum singkat oleh pikiranrakyat-depok.com berkut ini:

Rendang

Rendang merupakan salah satu kekayaan budaya kuliner Indonesia yang paling kuat. Rendang sendiri adalah masakan daging dengan bumbu rempah-rempah berasal dari Minangkabau.

Baca Juga: Berkat Drama Korea, Lima Makanan ini Jadi Populer di Indonesia

Masakan lezat ini dihasilkan dari proses memasak yang dipanaskan berulan-ulang menggunakan santan kelapa hingga kuahnya kering.

Proses memasak rendang ini cukup lama, biasanya membutuhkan waktu sekitar 4 hingga 6 jam.

Rendang yang dimasak dalam waktu yang lebih singkat dan santannya belum mengering disebut kalio, berwarna cokelat terang keemasan.

Baca Juga: Sebut Ustaz Maaher Ditangkap Sesuai Prosedur, Polri: yang Keberatan Bisa Ajukan Gugatan Praperadilan

Rendang dapat dijumpai di Rumah Makan Padang di seluruh dunia. Masakan ini populer di Indonesia dan negara-negara Asia Tenggara lainnya, seperti Malaysia, Singapura, Brunei, Filipina dan Thailand.

Di daerah asalnya, Minangkabau, rendang disajikan di berbagai upacara adat dan perhelatan istimewa. Meskipun rendang merupakan masakan tradisional Minangkabau, teknik memasak serta pilihan dan penggunaan bumbu rendang berbeda-berda menurut daerah.

Pada 2011, rendang dinobatkan sebagai hidangan yang menduduki peringkat pertama daftar World's 50 Most Delicious Foods (50 Hidangan Terlezat Dunia) versi CNN International.

Baca Juga: Berdampak Baik Bagi Kesehatan, Berikut Manfaat Oatmeal

Pada 2018, rendang secara resmi ditetapkan sebagai salah satu dari lima hidangan nasional Indonesia.

Bahkan makanan ini menempati peringkat 11 dari 50 makanan terenak di dunia.

Gudeg

Gudeg (ejaan bahasa Jawa: ꦒꦸꦝꦼꦒ꧀​, Gudheg) adalah makanan khas Yogyakarta dan Jawa Baca Juga: Amankan Seluruh Tahapan Pilkada Serentak 2020, Polri Siap Kerahkan 456.141 Personel

Tengah yang terbuat dari nangka muda yang dimasak dengan santan. Perlu waktu berjam-jam untuk membuat masakan ini. Warna coklat biasanya dihasilkan oleh daun jati yang dimasak bersamaan. Gudeg dimakan dengan nasi dan disajikan dengan kuah santan kental (areh), ayam kampung, telur, tempe, tahu dan sambal goreng krecek.

Yang membuat Gudeg menjadi mendunia salah satu penyebabnya adalah para wisatawan luar negeri yang datang ke Yogyakarta sangat menyukai makanan ini.

Ada berbagai varian gudeg, antara lain:

- Gudeg kering, yaitu gudeg yang disajikan dengan areh kental, jauh lebih kental daripada santan pada masakan padang.
- Gudeg basah, yaitu gudeg yang disajikan dengan areh encer.
- Gudeg Solo, yaitu gudeg yang arehnya berwarna putih. (M Wildan El/Portal Surabaya)***

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: Portal Surabaya

Tags

Terkini

Terpopuler